KALA Bobby Nasution Merasa Arahannya Tak Lagi Didengar Pejabat Pemko Medan

Wali Kota Medan Bobby Nasution kembali meluapkan kekesalannya melihat kinerja jajarannya yang dianggap tak lagi mengikuti arahannya.

Penulis: Anisa Rahmadani | Editor: Juang Naibaho
Tribunmedan.com/Annisa
Wali Kota Medan Bobby Nasution memberi peringatan kepada sejumlah kepala OPD di acara peletakan batu pertama pembangunan kolam retensi Selayang Jalan ARHakim, Jumat (6/10/2023). Bobby geram sebab Jalan Dr Mansyur berdebu sejak adanya pembangunan kolam retensi USU. 

Asalkan, kata Bobby, proyek berjalan sesuai aturan yang diterapkan.

"Kalau saya dianggap tidak penting tidak masalah tapi proyek ini selama terlaksana pikirkan juga masyarakat sekitar. Karena jalan tadi berdebu bahkan tidak kelihatan lagi mana aspal, bisa ditanya ke Pak Kejari dan Pak Kapolres. Jadi tolong hal-hal kecil seperti itu diperhatikan," ucapnya.

Bobby pun memberikan perintah keras bahwa area Jalan Dr Mansyur harus sudah terlihat bersih sebelum pukul 13.00 WIB.

"Saya minta ini sebelum jam satu, area jalan Dr Mansyur sudah tidak berdebu lagi," ujarnya.

Amatan Tribun Medan, usai kegiatan itu, Jalan Dr Mansyur sudah tidak berdebu.

Di lokasi terlihat satu unit damkar yang menyemprotkan air untuk mengatasi permasalahan debu tersebut. (cr5/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved