Layanan Help Desk
Disdik Medan Buka Layanan Help Desk Permudah Pelaksanaan PPDB, Berikut Penjelasannya
Dinas Pendidikan Kota Medan membuka layanan help desk selama pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB)
Penulis: Anisa Rahmadani | Editor: Array A Argus
TRIBUN-MEDAN.COM,MEDAN- Kepala Dinas Pendidikan Kota Medan, Laksamana Putra Siregar mengatakan, selama pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) pihaknya membuka layanan help desk.
Ia mengatakan, layanan help desk tersebut ada dua tempat, yakni Kantor Dinas Pendidikan Medan Jalan Pelita IV, Kecamatan Medan Perjuangan, dan seluruh SD maupun SMP Negeri di Medan.
Menurut Laksmana, layanan help desk ini juga bisa dilakukan secara online apabila terjadi kendala pada saat melaksanakan pendaftaran PPDB.
Baca juga: Ketua Komisi A DPRD Asahan Sayangkan Adanya Dugaan Kutipan Uang Bangku dalam PPDB
"Pelaksanaan PPDB sudah berjalan selama tiga hari. Sejauh ini belum ada keluhan yang kita terima baik dari pihak sekolah maupun wali murid yang mendaftarkan anaknya," terang Laksamana kepada Tribun Medan, Kamis (22/6/2023).
Menurut Laksamana, layanan desk diletakkan di sekolah, sebab untuk mempermudah wali murid jika ada kendala pada saat PPDB berlangsung.
"Help desk di seluruh sekolah di Kota Medan ini dari Dinas Pendidikan, bukan guru atau kepsek yang ada di sana ya. Tujuannya untuk memudahkan mereka dalam melakukan pendaftaran," ucapnya.
Selain itu, Kata Laksamana help desk di setiap sekolah itu juga ada dari Dinas Kominfo.
Baca juga: Disdik Siantar Buka PPDB SMP Negeri Dua Gelombang, Kuota 3.552 Murid Baru
"Tujuannya untuk berkoordinasi masalah jarak tempat tinggal dan lain sebagainya dengan Disdukcapil Kota Medan," jelasnya.
Laksamana menerangkan, saat ini banyak wali murid yang mendaftar secara offline dibandingkan online.
"Tapi kita tetap buka layanan help desk secara online di website PPDB Medan," jelasnya.
Namun, Laksamana mengaku layanan help desk di Kantor Dinas Pendidikan hanya untuk pihak sekolah saja.
"Karena mungkin ada beberapa permasalahan yang kita prediksi sekolah tidak bisa mengatasinya, makanya layanan help desk untuk sekolah ke Dinas Pendidikan," tukasnya.
Baca juga: PPDB Tingkat SD dan SMP di Kota Medan Dibuka Hari Ini, Kadisdik Ultimatum Sekolah Tak Bermain Curang
Diberitakan sebelumya, Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) tingkat SD dan SMP di Kota Medan dimulai hari ini, Selasa (20/6/2023).
Menurut Kepala Dinas Pendidikan Kota Medan Laksamana Putra Siregar mengatakan pelaksanaan PPDB akan berlangsung selama sepekan.
Ditegaskan Laksamana, agar seluruh sekolah untuk tidak bermain curang atau bermain bangku kosong dengan alasan apapun.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/ppdb-smp-negeri-medan-2021-s.jpg)