Berita Medan
Polisi Jadwalkan Periksa Pengelola SPBU di Pancur Batu Pekan Depan, Imbas Tembok Roboh
Kapolsek Pancur Batu AKP Krisnat mengatakan, kemungkinan, pengelola akan diperiksa pekan depan.
Penulis: Fredy Santoso | Editor: Ayu Prasandi
Rohani br Karo, warga sekitar yang rumahnya berhadapan dengan tembok mengungkapkan, kejadian sekitar pukul 09:50 WIB Selasa (17/12/2024).
Suaranya menggelegar sehingga ia yang berada di dalam rumah sempat mengira suara tersebut dari trafo atau transformator listrik yang berada di dekat lokasi meledak.
Selain itu, getarannya juga seperti gempa bumi berkekuatan besar.
"Saat kejadian saya berada di dalam rumah. Kupikir suara trafo meledak, besar kali suaranya macam gempa bumi,"ungkap Rohani, Selasa (17/12/2024).
Rohani mengaku langsung mencoba keluar rumah usai mendengar suara keras.
Belum sampai ke pintu depan rumah, pecahan batu bata dan beton sudah masuk ke rumahnya.
Ia pun melihat Nuraimah, korban selamat tergeletak, lalu duduk berteriak minta tolong.
Dari teriakan Nuraimah, barulah diketahui ada dua korban tertimbun reruntuhan tembok.
"Keluar dari rumah. Sudah berserak semuanya batu bata ke dalam rumah."
Informasi terakhir yang didapat Rohani, Nuraimah, korban selamat mengalami luka serius, yaitu kakinya patah dan kepalanya robek.
Di lokasi, jalan yang biasa dilalui warga sekitar sudah dipasang garis Polisi.
Sedangkan sisa-sisa tembok yang roboh masih berada di lokasi, belum dievakuasi.
(Cr25/Tribun-medan.com)
| Direktur PT DSS Ngaku ke Hakim Tilap Uang Perusahaan Rp 3 Milliar, Karyawan Tak Gajian |
|
|---|
| Pionir Midwest Rock dari Medan, Grass Park Hadir dengan Filosofi Taman Rumput dan Idealisme Genre |
|
|---|
| Sambil Menginang, Boru Ginting Memohon ke Presiden Usai Rumahnya Digusur Pemko Medan |
|
|---|
| Menag Nasaruddin Umar Klaim Solusi Prabowo untuk Palestina Diapresiasi Dunia |
|
|---|
| TAMPANG Pelaku Pembongkaran Rumah Pensiunan Dosen |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Warga-berkumpul-di-lokasi-robohnya-tembok-hingga-menewaskan-dua-orang-dan-satu-luka_1.jpg)