Sumut Terkini

Sekolah Rakyat Diresmikan Serentak 14 Juli, Pemprov Sumut Siapkan 4 Lokasi di Kab/Kota 

Dikatakan Muslim, saat ini pihaknya masih melakukan persiapan untuk peresmian pelaksanaan sekolah rakyat di Sumut.

Penulis: Anisa Rahmadani | Editor: Ayu Prasandi
TRIBUN LAMPUNG
SEKOLAH RAKYAT: Foto ilustrasi sekolah rakyat yang dibuat menggunakan kecerdasan buatan Google Gemini, Minggu (25/5/2025). Sekolah Rakyat akan resmi mulai beroperasi pada 14 Juli 2025.   

Jikapun kab/kota ini memiliki lahan sekolah rakyat kata Muslim harus mendapatkan verifikasi dari Dinas Sosial.

"Mudah-mudahan tahun depan ada 26 sekolah rakyat di Kab/kota Sumut," ucapnya.
Diakuinya ada sejumlah Kab/kota  yang sudah berpotensi untuk mengadakan sekolah rakyat.

"Mereka rata-rata menggunakan lahan Balai Ketenagakerjaan (BLK) untuk sekolah rakyat, tapi sebagian BLK itu banyak yang bangunannya rusak dan tidak layak pakai," katanya.

Diketahui, Menteri Sosial Saifullah Yusuf alias Gus Ipul mengatakan, sekolah rakyat akan resmi beroperasi di 100 titik pada Senin, 14 Juli 2025.

Sebanyak 1.469 guru akan mengajar pada sejumlah sekolah rakyat itu. 

Pada hari pertama sekolah rakyat, akan diadakan masa pengenalan atau orientasi bagi guru dan siswa.

Setelah proses itu terlewati baru proses pembelajaran dimulai.

Secara simultan juga akan dilakukan seleksi murid, serta seleksi kepala sekolah, guru dan tenaga kependidikan yang lain. 

(Cr5/tribun-medan.com)

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di FacebookInstagram dan Twitter dan WA Channel

Berita viral lainnya di Tribun Medan

 

Sumber: Tribun Medan
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved