Medan Terkini

Viral Basement Lapangan Merdeka Tergenang Air dan Amburadul, Wakil Wali Kota Lakukan Peninjauan

Kondisi megaproyek Revitalisasi Lapangan Merdeka yang sudah diresmikan kondisinya memprihatinkan.

|
Penulis: Dedy Kurniawan | Editor: Randy P.F Hutagaol
TRIBUN MEDAN/ISTIMEWA
LAPANGAN MERDEKA: Wakil Wali Kota Medan, Zakiyuddin dan jajaran Pemko Medan berdiri di basement Lapangan Merdeka yang tergengang air, Selasa (27/5/2025). Proyek ini viral di media sosial karena belum bisa dimanfaatkan oleh masyarakat setelah diresmikan pada 19/2/2025 lalu. 

Di tahun 2025, proyek ini bakal menelan anggaran baru, ditaksir mencapai Rp 78,52 Miliar lagi. Hal itu terungkap dari hasil penelusuran di laman Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE) Pemkomedan.go.id yang dilihat Selasa (27/5/2025) oleh Tribun-Medan.com.

Dari LPSE tertera juga anggaran belanja Kota Medan senilai Rp 1,6 miliar untuk Supervisi Pembangunan Sarana dan Prasarana Lapangan Merdeka.

Belanja ini dibuat di bawah satuan kerja Dinas Perumahan Kawasan Permukiman Cipta Karya dan Tata Ruang (Perkimcikatsru/PKPCKTR). 

"Tender tersebut diikuti 51 peserta. Dimana pemenang tender PT Lestari Nauli Jaya, " tertera pada LPSE Pemkomedan.go.id

Diketahui, Megaproyek Lapangan Merdeka diresmikan 19 Februari 2025 oleh Wali Kota lama, namun hingga kini material masih berserakan dan diberi garis kuning pembatas di sekeliling lapangan, Selasa (27/5/2025).

(Dyk/Tribun-Medan.com)

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter   dan WA Channel

Berita viral lainnya di Tribun Medan

Sumber: Tribun Medan
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved