Sumut Terkini

4.131 Honorer Deli Serdang Ikuti Seleksi PPPK

Pelaksanaan seleksi ini dilakukan oleh Badan Kepegawaian Nasional (BKN) mulai dari 5 hingga 10 Mei

Penulis: Indra Gunawan | Editor: Ayu Prasandi
Kominfostan Deli Serda
BERI MOTIVASI : Wakil Bupati Deli Serdang, Lom Lom Suwondo memberikan motivasi kepada tenaga honorer di lingkungan Pemkab Deli Serdang yang akan mengikuti seleksi PPPK di Medan, Selasa (6/5/2025). Total sebanyak 4131 orang tenaga honorer yang mengikuti seleksi PPPK. 

Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) yang akan kembali melakukan kajian. Setelah ujian selesai akan ada pembahasan lagi soal kebutuhan reel pegawai yang diperlukan. 

"Kalau soal nilai tentu berdasarkan perengkingan (siapa duluan yang diangkat PPPK)," sebut Abduh. 

Wakil Bupati Deli Serdang, Lom Lom Suwondo yang sempat melakukan peninjauan seleksi satu hari sebelumnya memastikan tidak ada calo maupun joki, pada seleksi tahap II. 

"Saya pastikan melihat proses  tidak ada sistem calo, tidak ada sistem joki. Saya berpesan harus yakin pada diri sendiri sesuai kompetensi dan kemampuan yang dimiliki masing-masing,"bilang Lom Lom. 

Saat peninjauan seleksi hari kedua tersebut, Lom Lom didampingi sejumlah pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD), menyaksikan tatacara peserta dari awal registrasi sampai masuk ke dalam ruang ujian.

Ia sempat memberikan motivasi kepada para peserta ujian.

"Saya datang ke sini untuk memastikan peserta yang mengikuti ujian sehat. Kedua, saya pastikan semua (peserta ujian) memiliki hak yang sama dalam mengikuti program ujian PPPK ini," katanya. 

(dra/tribun-medan.com)

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter   dan WA Channel

Berita viral lainnya di Tribun Medan 

 

 

Sumber: Tribun Medan
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved