Berita Medan

Sekolah Kristen Kalam Kudus Medan Buka Kelas Nasional Plus untuk SMA

Ketua Badan Pengurus YKKI Pusat, Sulaiman, mengatakan, pembukaan kelas nasional plus tersebut merupakan salah satu inovasi dari SKKK Medan.

|
Penulis: Husna Fadilla Tarigan | Editor: Ayu Prasandi
TRIBUN MEDAN/HUSNA
KELAS NASIONAL PLUS - Peresmian kelas nasional plus untuk jenjang Sekolah Menengah Atas (SMA) Sekolah Kristen Kalam Kudus (SKKK) Medan, Senin (10/3/2025). 

TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN- Sekolah Kristen Kalam Kudus (SKKK) Medan membuka kelas nasional plus untuk jenjang Sekolah Menengah Atas (SMA), Senin (10/3/2025). 

Ketua Badan Pengurus YKKI Pusat, Sulaiman, mengatakan, pembukaan kelas nasional plus tersebut merupakan salah satu inovasi dari SKKK Medan. 

"Hari ini salah satu sekolah kita yaitu SMA Kalam Kudus cabang Medan meluncurkan dan membuka kelas nasional plus untuk jenjang SMA

Kami saat ini terus berinovasi bukan hanya sebagai penonton tetapi berkompetisi di yayasan pendidikan di Indonesia," ujarnya. 

Ia menjelaskan, saat ini, Sekolah Kristen Kalam Kudus memiliki 29 cabang yang ada di seluruh Indonesia dan SMA nasional plus ini sudah ada di beberapa cabang juga, di Solo, Jayapura dan ini pertama cabang di Sumut. 

"Kami telah melakukan beberapa kerjasama dan MoU seperti dengan RACC, MTA dan lain-lain. Mereka mendampingi dengan berbagai fasilitas dan mengirimkan tim yg dpt membantu kesuksesan kelas nasional plus ini." jelasnya 

Ada 4 kelas nasional plus yg akan dibuka di kelas X SMA sekolah kristen kalam kudus cabang Medam untuk tahun ajaran baru tahun ini. 

"Untuk saat ini jumlah yang mendaftar di kelas X SMA plus ini sudah 20 orang, 1 kelas. Dan untuk tahun ini kelas X SMA plus ini membuka 4 kelas" tuturnya

Ia mengatakan, banyak keunggulan yang ditawarkan di kelas nasional plus tersebut. 

"Di saat persaingan untuk orang-orang memasuki sekolah internasional, kita bisa terus bersaing di dalam barisan tersebut. 

Akan tetapi, tentunya kita harus berinovasi agar setara dengan sekolah internasional yang salah satunya menghadirkan kelas nasional plus ini," katanya. 

Ketua Badan Pengurus YKKI cabang Medan, Christian, mengatakan, SMA nasional plus ini merupakan kelanjutan agar Sekolah Kristen Kalam Kudus ini menjadi sekolah plus baik dari tingkat TK, SD, SMP sampai SMA

"Sampai saat ini baru dari tingkat TK sampai SMP, maka hari ini jenjang SMA kami mulai nasional plus. 

Harapan kami ke depan dengan adanya nasional plus ditingkat SMA, seluruh jenjang di Sekolah Kristen Kalam Kudus I semua sudah menjadi sekolah nasional plus," katanya. 

Hal tersebut juga untuk menjawab cita-cita dari Sekolah Kristen Kalam Kudus dalam rangka ingin para lulusannya bisa menjadi lulusan yang berwawasan dan berpengetahuan global. 

Sumber: Tribun Medan
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved