Medan Terkini
Instagram Gubsu Bobby Dipenuhi Komentar soal PON, DPRD Desak Pemprov Segera Cairkan Bonus Atlet
Instagram resmi milik Bobby Nasution, @bobbynst dipenuhi komentar dari para netizen dan para atlet tentang PON 2024.
Penulis: Anisa Rahmadani | Editor: Randy P.F Hutagaol
TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Instagram resmi milik Bobby Nasution, @bobbynst dipenuhi komentar dari para netizen dan para atlet tentang PON 2024.
Kolom komentar Bobby itu berisi soal tak adanya kejelasan kapan cairnya bonus para atlet yang mendapat medali, hingga saat ini, Jumat (7/3/2025).
Dari pantauan Tribun Medan, kolom komentar yang dibanjiri tengang pencairan bonus di postingan instagram Bobby Nasution saat audiensi dengan Bank Indonesia beberapa hari lalu.
Dalam komentar itu sejumlah atlet dan netizen mendesak agar, Pemprov Sumut segera mencairkan bonus atlet yang dijanjikan.
"Ijin bapak gubernur kami, mohon pak untuk kejelasan bonus PON pak banyak yang sedang menggantungkan harapannya bahkan banyak yang menghidupi keluarganya dari bonus itu pak, kami para atlet sudah menunggu dari akhir Januari hingga janji pada Februari bapak, mohon kiranya bapak memperhatikan bonus tersebut karena smua atlet sedang menunggu tanpa kepastian Sekali Ig mohon uluran tangannya bapak,"tulis pemilik akun instagram @king_ombing.
Bukan hanya king, sejumlah netizen lain pun turut mengomentari dan meminta agar bonus PON segera cair.
"Up donk Pak Bobby, bonus PON Aceh Sumut," tulis pemilik akun instagram @alex_hombing.
Dan masih banyak lagi, komentar netizen yang meminta agar bonus PON Sumut 2024 segera cair.
Menanggapi hal itu, DPRD Sumut mendesak agar Pemerintah Provinsi (Pemprov) segera mencairkan bonus atlet sumut yang mendapatkan medali di ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024.
Anggota Komisi E DPRD Sumut, Dameria Pangaribuan mengatakan, seharusnya bonus itu sudah dicairkan mengingat Pekan Olahraga Nasional sudah selesai sejak 5 bulan yang lalu.
"Pastinya kita sangat menghargai jerih payah atlet yang ikut memberikan medali pada PON semalam, seharusnya Pemprov Sumut bisa menghargai jerih payah atlet-atlet tersebut," kata Dameria, Jumat (7/3/2025).
Politisi PDIP tersebut, mengatakan harus ada laporan juga bagi atlet yang ikut menyumbangkan medali pada PON kemarin.
"Harusnya ada laporan juga bagi atlet-atlet tersebut kepada kami (Komisi E), agar kami bisa memanggil dan mendesak Pemprov Sumut, khususnya Kadispora agar segera mencairkan bonus tersebut,"sebutnya.
Atas dasar ini, Tribun Medan sudah berupaya konfirmasi Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Sumut, namun tak kunjung direspon.
Sebelumnya Pemprov Sumut melalui Pj.Gubernur sebelumnya Agus Fatoni mengatakan akan segera mencairkan bonus bagi atlet Sumut yang meraih medali di Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024.
| Kejatisu Sita Rp 263 Milliar dari Korupsi Penjualan Aset PTPN ke Ciputra Land, Tahan 4 Tersangka |
|
|---|
| Kejatisu Sita Lagi Rp 113 Miliar Uang Korupsi Penjualan Aset PTPN ke Ciputra Land |
|
|---|
| Mobil Tertabrak Kereta Api di Perlintasan Stasiun Lama Kampung Lalang, Sopir Avanza Kabur |
|
|---|
| Ratusan Pecinta Buku Antusias Kunjungi Bazar Big Bad Wolf di Medan, Ada Promo Cashback 20 Persen |
|
|---|
| Rekti Yoewono Berbagi Wawasan soal Membangun Sound di Soundrenaline Sana Sini di Medan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Postingan-instagram-Bobby-Nasution-yang-banyak-dipenuhi-komentar-desakan-bonus-PON.jpg)