Begal di Medan Timur Ditangkap

TAMPANG Pelaku Begal Pengendara Motor di Jalan Cemara, Salah Satunya Ditembak

Tampak pelaku saat itu telah mengenakan baju tahanan berwarna oranye dan dikawal oleh petugas kepolisian.

|
Editor: Ayu Prasandi
TRIBUN MEDAN/ALFIANSYAH 
Tampang kedua pelaku begal yang ditangkap polisi usai melakukan begal di Jalan Cemara, Kota Medan, Senin (23/9/2024). 

Lalu, dari arah belakang mereka dikejar oleh kawanan geng motor berjumlah delapan orang menggunakan tiga unit sepeda motor.

Terlihat, satu unit sepeda motor berboncengan tiga mendahului kedua korban yang sedang berboncengan ini.

Kemudian, para pelaku langsung menghentikan laju sepeda motor korban sambil mengacungkan senjata tajam (Sajam).

Kedua korban tampak ketakutan dan langsung turun dari sepeda motornya. Sementara, pelaku lain merampas kendaraan korban.

Beberapa pelaku juga terlihat mengejar korban dengan menggunakan senjata tajam.

Pada saat itu kedua korban ini tampak sangat ketakutan dan mencoba melindungi diri.

Lalu, sepeda motor korban ini pun langsung dibawa kabur oleh para pelaku.

Sebuah rekam video CCTV memperlihatkan, aksi kawanan geng motor melakukan perampokan.

Informasi yang diperoleh oleh Tribun Medan, kejadian itu terjadi di Jalan Cemara, Kota Medan, pada Senin (16/9/2024) sekira pukul 00.55 WIB.

Sementara itu, Kanit Reskrim Polsek Medan Timur, AKP Budiman Simanjuntak mengatakan bahwa pihaknya telah mendapatkan informasi kejadian tersebut.

Namun katanya, sampai saat ini korban belum ada membuat laporan ke Polsek Medan Timur.

"Sudah (dapat informasinya). Tapi belum ada laporan korban," kata Budiman kepada Tribun Medan, Kamis (19/9/2024).

Ia mengatakan, saat ini pihaknya masih menelusuri lokasi pasti kejadian tersebut untuk meminta keterangan dari sejumlah saksi mata.

"Masih kami telusuri diduga TKP nya. Belum ada yang sama sesuai dengan rekaman," pungkasnya.

(Cr11/tribun-medan.com) 

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter   dan WA Channel

Berita viral lainnya di Tribun Medan

 

Sumber: Tribun Medan
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved