Berita Medan

Jelang HUT RI Ke-79, Pedagang Batang Pohon Pinang di Medan Banjir Orderan

Seperti yang diketahui batang pohon pinang jadi primadona setiap kali menjelang perayaan HUT RI. 

Penulis: Husna Fadilla Tarigan | Editor: Ayu Prasandi
TRIBUN MEDAN/HUSNA
Suasana penjualan batang pohon pinang di Jalan Denai Medan, Rabu (14/8/2024). Terlihat batang pohon pinang siap jual berjajar rapi. 

TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Menjelang perayaan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 79, penjualan batang pohon pinang mulai banjir orderan, Rabu (14/8/2024). 

Gunawan penjual batang pohon pinang yang berada di Jalan Denai Medan mengatakan, penjualan tahun ini mengalami sedikit kenaikan dari tahun sebelumnya. 

"Penjualan naik sedikit dari tahun lalu, sekitar 5-10 persen," ujarnya. 

Seperti yang diketahui batang pohon pinang jadi primadona setiap kali menjelang perayaan HUT RI. 

Dalam sehari penjualan batang pohon pinang di sana bisa mencapai 25 batang. Dengan harga mulai dari Rp 500 ribu jika langsung mengambil ke lokasi penjualan. 

"Kalau antar ke lokasi beda lagi harganya, tergantung jaraknya, kalau mau kita pasangkan langsung pun bisa," ungkapnya. 

Penjualan mulai meningkat sejak 9 Agustus 2024. Dikatakan Gunawan saat ini dirinya sudah menyiapkan sekitar 80an batang pohon pinang siap jual. 

"Ini sudah order lagi sekitar 25 batang, karna yang siap di sini sudah dipesan semua," katanya. 

Pengerjaan untuk satu batang pinang dikatakan Gunawan membutuhkan waktu sehari saja. 

Batang pohon pinang yang dijual Gunawan sudah dalam kondisi siap pakai.

 Prosesnya setelah ditebang pohon pinang tersebut dibersihkan lalu di haluskan permukaannya dan dipasang rotan dibagian atasnya.

Untuk ukuran sendiri batang pohon pinang yang dijual beragam, ada ukuran mulai dari 6-7 meter untuk anak-anak dan dewasa 7-12 meter. 

Para pedagang musiman ini mulai melakukan persiapan penjualan sejak 2 bulan sebelum 17an.

Di Jalan Denai tersebut sudah menjadi pusat penjualan batang pohon pinang setiap tahunnya. 

Dikatakan Gunawan, yang dia ketahui penjualan disana sudah mulai ada sejak tahun 1980.

Sumber: Tribun Medan
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved