Berita Medan

Peduli Penyandang Disabilitas, XL Axiata Buka Kesempatan Magang di Medan

Bertempat di Rumah Difabel Sharaswaty, kegiatan tersebut dilakukan untuk peningkatan kompetensi para penyandang disabilitas. 

Penulis: Husna Fadilla Tarigan | Editor: Ayu Prasandi
HO
Pelatihan bagi karyawan agar dapat mendampingi, berinteraksi dan bekerja sama dengan rekan kerja disabilitas juga telah digelar oleh XL Axiata, Selasa (6/8/2024). 

Peserta pelatihan ini terdiri dari 115 penyandang disabilitas, yang berasal dari enam mitra komunitas disabilitas lokal yang berasal dari Rumah Difabel/Khadijah Sharaswaty Indonesia Medan, Dilans Indonesia Bandung, Yayasan Peduli Kasih Anak Berkebutuhan Khusus Surabaya, FeminisThemis Surabaya, Tim Bisindo dan Aksesibilitas Surabaya, Perkumpulan Penyandang Disabilitas Indonesia, serta juga didukung oleh mitra kerja dari Yayasan Benihbaik dan komunitas Bloggercrony.
 
“Melalui program XL Axiata Baik, karyawan pun sudah dipersiapkan untuk mendampingi para rekan kerja disabilitas terpilih nantinya,” ungkapnya. 

Para karyawan terpilih dari berbagai departemen di kantor XL Axiata nantinya akan mendampingi dan memberikan penjelasan seputar proses dan lingkungan kerja di XL Axiata. 

Pelatihan bagi karyawan agar dapat mendampingi, berinteraksi dan bekerja sama dengan rekan kerja disabilitas juga telah digelar oleh XL Axiata.

(cr26/tribun-medan.com)

 

Sumber: Tribun Medan
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved