Tribun Wiki
Sosok Eliza Sifa, Konten Kreator yang Viralkan Ipar Adalah Maut
Eliza Rohma Puspita atau Eliza Sifa adalah konten kreator yang pertama kali memviralkan Ipar adalah Maut, hingga jadi film
Elizasifaa pun membagikan kisah hidup Nisa dalam 24 part video TikTok.
Siapa sangka, cerita yang dibagikan Elizasifaa itu menarik produser ternama, Manoj Punjabi.
Tak lama dari itu, Elizasifaa pun mengunggah surat kesepakatan kerja dengan MD Pictures yang akan memfilmkan cerita Ipar adalah Maut.
Berdasarkan Hadist Rasulullah
Film Ipar adalah Maut saat ini sedang trending dan menjadi buah bibir di masyarakat.
Film ini diangkat dari kisah nyata, yang sebelumnya dikisahkan oleh Eliza Sifaa, seorang konten kreator.
Namun belakangan terungkap, bahwa judul film Ipar adalah Maut diambil dari hadist Rasulullah.
Hal itupun sempat diakui oleh Eliza ketika diwawancarai belum lama ini.
Eliza mengatakan, ia sempat bingung membuat judul terkait kisah ini.
Namun, Eliza teringat, bahwa ada hadist Rasulullah tentang peristiwa ini.
Baca juga: Nasab Habib Bahar bin Smith, Benarkah Keturunan Rasulullah? Pernah Jawab Tantangan Tes DNA
“Saya sempat mikir, ini apa ya judulnya ya, yang penting ada ipar-iparnya kan,” kata Eliza, dikutip dari Kompas.com.
Belakangan, Eliza teringat dengan hadis Rasulullah.
Hadist itu persis mengingatkan tentang bahayanya ipar dalam konteks perselingkuhan.
Dari ‘Uqbah bin ‘Amir radhiyallahu ‘anhu, bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,
إِيَّاكُمْ وَالدُّخُولَ عَلَى النِّسَاءِ فَقَالَ رَجُلٌ مِنَ الأَنْصَارِ يَا رَسُولَ اللَّهِ أَفَرَأَيْتَ الْحَمْوَ . قَالَ الْحَمْوُ الْمَوْتُ
“Berhati-hatilah kalian masuk menemui wanita.” Lalu seorang laki-laki Anshar berkata, “Wahai Rasulullah, bagaimana pendapat Anda mengenai ipar?” Beliau menjawab, “Hamwu (ipar) adalah maut.” (HR. Bukhari no. 5232 dan Muslim no. 2172)
Baca juga: 7 Bagian Daging yang Tidak Pernah Dimakan Rasulullah, Bahkan Ulama Hanafiyah Mengharamkannya
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Eliza-Sifa-tanda-tangan-kontrak.jpg)