Berita Medan

Covid-19 Muncul Lagi di Akhir Tahun, Berikut Sebarannya di Sumatera Utara

Berdasarkan data Dinas Kesehatan Sumatera Utara, Rabu (28/12/2023) tercatat kasus aktif 70 orang, yang tersebar di beberapa daerah.

Penulis: Husna Fadilla Tarigan | Editor: Ayu Prasandi
TRIBUN MEDAN/ DANIL SIREGAR
Petugas medis melayani warga swab test di BTKLPP Kelas I Medan, Senin (2/11/2020). Kepala Bidang P2P Dinkes Medan Pocut menerangkan Covid-19 di Kota Medan alami peningkatan. 

Diprediksi libur Natal dan Tahun Baru akan menyebabkan peningkatan kasus Covid-19 pada awal Januari mendatang.

Meskipun hampir 70 persen masyarakat di Sumatera Utara telah memperoleh vaksinasi 2 hingga booster 1, hal itu tidak cukup mencegah penyebaran.

Untuk itu, dinas kesehatan terus mengimbau masyarakat agar tetap menggunakan masker saat berada di keramaian, dan bila dalam kondisi yang tidak sehat.

"Jadi saat mobilitas tinggi di keramaian tetap menerapkan protokol kesehatan terutama masker ya," imbaunya.

Berdasarkan data dari dinas kesehatan provinsi Sumatera Utara, sebaran vaksinasi masih mencapai 70 persen.

Bahkan 6 kabupaten/kota belum mencapai capaian 70 persen untuk dosis 2.

Di Sumatera Utara terdapat 1.901 tempat tidur rawat isolasi untuk pasien terdeteksi Covid-19 dan 222 tempat tidur ICU.

(cr26/tribun-medan.com) 

Sumber: Tribun Medan
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved