Berita Viral

Patung Jokowi Dibangun Megah di Liang Melas Datas Karo Kala PDIP Menyerang dan Hujat Sang Presiden

Patung monumen Joko Widodo yang akan diberi nama Juma Jokowi dibangun di Liang Melas Datas, Tanah Karo, Sumut kala PDIP sedang menyerang dan menghujat

KOLASE/TRIBUN MEDAN
Patung monumen Joko Widodo dibangun di Liang Melas Datas, Tanah Karo, Sumut (kiri) dan rakyat Liang Melas Datas membawa jeruk sebanyak 3 ton sebagai oleh-oleh ke Istana Negara, Jakarta pada Desember 2021 lalu. 

TRIBUN-MEDAN.COM – Patung monumen Joko Widodo dibangun di Liang Melas Datas, Tanah Karo, Sumut kala PDIP sedang menyerang dan menghujat Presiden RI tersebut.

Seperti diketahui, Pembangunan patung monumen Presiden RI Joko Widodo atau nantinya akan diberi nama Juma Jokowi ini mulai dilaksanakan pada Sabtu (4/11/2023).

Monumen Juma Jokowi ini akan dibangun di tanah seluas dua hektar di salah satu perbukitan di Desa Kuta Mbelin, Kecamatan Lau Baleng.

Di tanah milik desa ini, nantinya akan dibangun patung setinggi enam meter bergambar wajah Jokowi, dan juga beberapa fasilitas lainnya.

Ketua tim arsitektur pembangunan Juma Jokowi Boy Brahmana, menjelaskan diambilnya nama monumen ini dengan nama Juma Jokowi ini karena mengambil filosofi dari masyarakat Karo.

Patung berwajah mirip Presiden RI Joko Widodo dipamerkan pada saat prosesi peletakan batu pertama pembangunan monimen Juma Jokowi, di Liang Melas Datas (LMD), Kabupaten Karo, Sabtu (4/11/2023) kemarin.
Patung berwajah mirip Presiden RI Joko Widodo dipamerkan pada saat prosesi peletakan batu pertama pembangunan monimen Juma Jokowi, di Liang Melas Datas (LMD), Kabupaten Karo, Sabtu (4/11/2023) kemarin. (TRIBUN MEDAN/MUHAMMAD NASRUL)

Dimana, Juma sendiri yang memiliki arti sebagai ladang memilki makna tempat orang karo mencari rezeki, membangun memori, dan harapan.

"Jadi monumen Juma Jokowi ini, menjadi suatu simbolis kebersamaan masyarakat LMD yang bersama-sama membawa jeruk kepada pak Jokowi dengan doa dan harapan yang sama. Akhirnya, hasil kebersamaan yang dilakukan oleh masyarakat LMD ini didapatkan," ujar Boy, Minggu (5/11/2023).

Dijelaskan Boy, dengan harapan dan hasil yang didapatkan dari hasil kerjasama masyarakat LMD maka ladang ini merupakan simbol harapan yang sudah diletakkan oleh Jokowi.

Dengan filosofi yang cukup dalam ini, dirinya berharap nantinya kebersamaan ini akan dapat diteruskan oleh para penerus yang ada di LMD.

Suasana prosesi peletakan batu pertama pembangunan monumen Joko Widodo yang dihadiri menantunya Bobby Nasution, di kawasan Liang Melas Datas, Kabupaten Karo, Sabtu (4/11/2023).
Suasana prosesi peletakan batu pertama pembangunan monumen Joko Widodo yang dihadiri menantunya Bobby Nasution, di kawasan Liang Melas Datas, Kabupaten Karo, Sabtu (4/11/2023). (Tribun Medan/Muhammad Nasrul)

"Harapannya, secara filosofi kebersamaan ini terus terjalin dari generasi ke generasi," ucapnya.

Diketahui, pembangunan monumen ini merupakan bentuk terimakasih dari masyarakat enam desa dan tiga dusun yang masuk ke dalam kawasan LMD kepada Jokowi.

Dimana, rasa terimakasih ini dikarenakan Jokowi sudah memperjuangkan pembangunan jalan di kawasan LMD yang sebelumnya rusak berat.

Baca juga: INILAH Filosofi Monumen Juma Jokowi yang Akan Dibangun di Liang Melas Datas Karo

Baca juga: MONUMEN Jokowi Dibangun di Liang Melas Datas Karo, Diperkirakan Akan Menelan Biaya Rp 2 Miliar Lebih

Habiskan Dana Rp2,5 Miliar

Berdasarkan keterangan dari Ketua Panita pembangunan monumen juma Jokowi Adil Sebayang, pembangunan monumen ini diperkirakan akan menghabiskan dana sebesar kurang lebih 2,5 miliar rupiah.

Dirinya menjelaskan, untuk pengumpulan dana yang dikumpulkan secara swadaya masyarakat.

Sumber: Tribun Medan
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved