Mencuri Sepeda Motor
Diduga Kecanduan Sabu, Dua Pria Nekat Mencuri Sepeda Motor Milik Anggota TNI
Dari hasil penyelidikan, polisi berhasil mengidentifikasi pelaku yang berjumlah 2 orang yaitu AA dan RS asal Kampung Depokrejo,
TRIBUN-MEDAN.COM, MEDAN - Dua pria nekat melarikan sepeda motor milik oknum TNI yang sedang terparkir depan warung di Lampung Tengah.
Kejadian ini tepatnya terjadi di Dusun II Kampung Liman Benawi, Kecamatan Trimurjo, Lampung Tengah, (29/8/2023).
Diketahui, kedua pelaku pencurian berinisial AA (25) dan RS (50) merupakan warga Dusun VI, Bedeng 7 Kampung Depokrejo, Trimurjo, Lampung Tengah.
Sementara korban pencuriannya adalah anggota TNI bernama Galang (23).
Dikutip dari Tribunlampung.co,id, Kapolsek Trimurjo Iptu Riham mengatakan, kedua pelaku sudah diamakan.
"Kedua pelaku sudah ditangkap Polsek Trimurjo saat sedang nongkrong di Kampung Liman Benawi, Trimurjo, Lampung Tengah pada Kamis (31/8/2023)," kata Kapolsek Trimurjo Iptu Riham saat dikonfirmasi, Sabtu (2/9/2023).
Baca juga: Viral Anggota DPRD Pasang Tenda Nikah Tutup Dua Jalan, Padahal Mampu Sewa Gedung
Kapolsek menjelaskan, peristiwa bermula saat motor korban terparkir di depan warung tak jauh dari rumahnya di Dusun II Kampung Liman Benawi, Kecamatan Trimurjo, Lampung Tengah, (29/8/2023).
Di saat yang sama, kedua pelaku sudah bolak balik mengincar sepeda motor milik korban.
Saat situasi sepi, pelaku langsung mendekati motor korban yang terparkir.
"Kedua pelaku menggasak motor Honda Beat Warna Silver No Polisi : BE 2236 GG milik korban dengan cara membobol kunci kontak lalu membawanya kabur," katanya.
Baca juga: Ngototnya Guru Ini Tuduh Siswinya Pacaran dengan Pria yang Lebih Tua, Faktanya Bikin Guru Malu
Korban mencoba memastikan dengan cara melihat sekeliling hingga korban yakin motornya telah dicuri.
Lantas korban langsung melaporkan kejadian ke Polsek Trimurjo untuk mendapat kepastian hukum.
Jajaran Polsek Trimurjo yang telah menerima laporan korban langsung melakukan penyelidikan kasus.
Kemudian mendatangi TKP untuk mendapatkan keterangan saksi.
"Dari hasil penyelidikan, polisi berhasil mengidentifikasi pelaku yang berjumlah 2 orang yaitu AA dan RS asal Kampung Depokrejo, Kecamatan Trimurjo," katanya.
Baca juga: Pengakuan Paspampres Pembunuh Imam Masykur, Praka RM Cuma Ngaku Menyesal
| Disindir PSI soal Nenek-nenek Puluhan Tahun Jabat Ketum Partai, PDIP: Jokowi Jilat Ludahnya Sendiri |
|
|---|
| Ayah Tiri Alvaro Ditemukan Tewas dalam Sel, Terduga Pembunuh Diduga Akhiri Hidup Usai Diinterogasi |
|
|---|
| Kejatisu Sita Lagi Rp 113 Miliar Uang Korupsi Penjualan Aset PTPN ke Ciputra Land |
|
|---|
| Legenda PSMS Medan dan Mantan Kiper Timnas Indonesia Ronny Pasla Meninggal Dunia |
|
|---|
| Dalami Penemuan Mayat Pria yang Membusuk di Medan Helvetia, Polisi Temukan 2 Kartu Identitas |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/curi_motor_balige.jpg)