Lama Diam Akhirnya Pemenang Miss Universe Fabienne Bicara soal Pelecehan Seksual, Foto Bugil
Ikut disorot atas ramainya kabar dugaan pelecehan seksual di Miss Universe Indonesia (MUID), kini Fabienne Nicole akhirnya buka suara.
TRIBUN-MEDAN.com - Akhirnya Pemenang Miss Universe Fabienne Bicara soal Pelecehan Seksual, Foto Bugil yang bikin heboh.
Ikut disorot atas ramainya kabar dugaan pelecehan seksual di Miss Universe Indonesia (MUID), kini Fabienne Nicole akhirnya buka suara.
Fabienne Nicole Miss Universe Indonesia mengakui bahwa belakangan ini dirinya tidak aktif dalam bermedia sosial, di tengah ramainya dugaan pelecehan seksual, yang diduga dialami finalis MUID, dalam proses body checking.
"Anda mungkin telah memperhatikan ketidakaktifan saya baru-baru ini di media sosial, namun ini tidak berarti bahwa saya diam dalam kehidupan nyata," kata Fabienne Nicole dalam keterangan resminya yang diunggah di akun instagramnya, Kamis (17/8/2023).
Bahkan, Fabienne miris kasus dugaan pelecehan seksual pada bagian body checking menjadi konsumsi publik, setelah finalis MUID yang diduga menjadi korban buka suara kepada khalayak ramai
"Saya sangat prihatin dengan berbagai keresahan yang terjadi dan telah mengambil waktu untuk memahaminya dengan seksama," ucapnya.
Fabienne pun mendukung langkah rekan seperjuangannya, yang berani bicara ke publik tentang adanya dugaan pelecehan seksual di MUID, dalam proses body checking.
"Kami tidak pernah menyerah untuk bermimpi bahwa semua perempuan Indonesia layak diperlakukan dengan adil dan hormat. Saya tidak mentoleransi bentuk pelecehan seksual apa pun," jelasnya.
Fabienne memahami dan sangat menghormati rekan seperjuangannya, yang sedang mencari keadilan karena merasa menjadi korban dugaan pelecehan seksual dalam proses MUID.
"Dari lubuk hati terdalam, saya merasa sedih dan sangat berempati dengan saudari-saudari saya yang merasa terluka dengan peristiwa saat ini," ungkapnya.
Fabienne Nicole meminta semua masyarakat untuk bersabar dalam mengikuti kasus dugaan pelecehan seksual, yang dialami beberapa finalis MUID soal body checking.
"Indonesia memiliki sistem hukum yang kuat, yang selalu berdiri untuk keadilan. Mari memberi kepercayaan kepada institusi serta hukum yang berlaku," ujar Fabienne Nicole.
Ternyata Bilik Transparan Difoto Telanjang
Babak baru kasus pelaporan dugaan pelecehan seksual finalis Miss Universe Indonesia (MUID) yang bergulir di Polda Metro Jaya.
Polemik pemeriksaan seluruh badan atau body checking Miss Universe Indonesia (MUID) 2023, masih terus berlanjut di kepolisian.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Fabienne-Nicole-disebut-sebut-sogok-Rp-5-M-untuk-menang-Miss-Universe-Indonesia-2023.jpg)