Idul Adha 2023
Masjid Agung Sidikalang Sembelih 26 Ekor Hewan Kurban, Ketua BKM Sebut Jumlahnya Meningkat
Masjid Agung Sidikalang melaksanakan penyembelihan hewan kurban dalam melaksanakan Hari Raya Idul Adha 1444 H, Kamis (29/6/2023).
Penulis: Alvi Syahrin Najib Suwitra | Editor: Randy P.F Hutagaol
TRIBUN-MEDAN.com, SIDIKALANG - Masjid Agung Sidikalang melaksanakan penyembelihan hewan kurban dalam melaksanakan Hari Raya Idul Adha 1444 H, Kamis (29/6/2023).
Ketua BKM Masjid Agung Sidikalang, Dunggar Angkat mengatakan, hari ini pihaknya menyembelih enam ekor sapi, dan 20 ekor kambing.
"Hari ini kita melaksanakan penyembelihan hewan Qurban, dimana total ada 26 hewan qurban yang akan kita sembelih, yakni sapi sebanyak 6 ekor dan Kambing sebanyak 20 ekor, " Ujar Dunggar.
Dikatakannya, jumlah masyarakat yang berkurban pada tahun ini meningkat jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya.
Hal itu membuktikan bahwa perekonomian masyarakat yang ada di Kabupaten Dairi mulai pulih usai pandemi Covid-19.
"Jumlah berkurban saat ini semakin banyak. Itu tandanya bahwa sudah mulai dari segi ekonomi bahwa keadaan mulai membaik usai pandemi Covid-19, " Ungkapnya.
Adapun jumlah kupon yang sudah dibagikan kepada masyarakat sebanyak seribu lebih.
Sebelumnya, Jamaah Muslim yang ada di Kabupaten Dairi melaksanakan Sholat Ied di halaman Masjid Agung Sidikalang.
Awalnya pihak BKM melaksanakan Sholat Ied di halaman masjid, namun sempat berpindah ke dalam Masjid karena hujan.
Namun, setelah hujan mulai berhenti, para jamaah kembali ke halaman untuk melaksanakan ibadah Sholat Ied Idul Adha.
(Cr7/tribun-medan.com)
| Hari Terakhir Libur Idul Adha, Objek Wisata Pantai di Sergai Sepi Pengunjung |
|
|---|
| Berita Foto: Ribuan Umat Islam Melakasanakan Salat Iduladha di Masjid Raya Al-Mashun Medan |
|
|---|
| Berita Foto: Warga Adat Kejeruan Metar Bilad Deli Sembelih 1.000 Ekor Domba dan 20 Ekor Lembu |
|
|---|
| Sapi Kurban Mengamuk saat Disembelih padahal Sudah Dipegangi 12 Orang |
|
|---|
| Demi Pastikan Aman Dikonsumsi, Disternak Kabupaten Karo Keliling Cek Kesehatan Hewan Kurban |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Panitia-sedang-memotong-hewan-qurban-di-Masjid-Agung-Sidikalang.jpg)