Bayi Dibuang
Bayi Perempuan Dibuang di Semak-semak Ditemukan Warga, Begini Kata Polisi
Beredar sebuah rekaman video penemuan sesosok bayi perempuan di dalam semak-semak.
TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Beredar sebuah rekaman video penemuan sesosok bayi perempuan di dalam semak-semak.
Penemuan bayi dalam kondisi hidup ini pun membuat heboh para masyarakat.
Informasi yang diperoleh oleh Tribun-Medan, bayi itu ditemukan di kawasan Jalan Padat Karya, Tembung, Deliserdang.
Bayi mungil itu pertama kali ditemukan oleh warga, pada Kamis (6/4/2023) siang.
Menurut Kanit Reskrim Polsek Percut Seituan, Iptu Japri Simamora pihaknya belum mendapatkan laporan terkait penemuan bayi tersebut.
"Sejauh ini belum ada laporan ke kita, terkait penemuan bayi itu," kata Japri kepada Tribun-medan, Kamis (6/4/2023).
Ia menyampaikan, nantinya petugas akan melakukan pengecekan ke lokasi untuk memastikan penemuan bayi tersebut.
"Kita cek dulu ke lokasi, nanti akan kita sampaikan perkembangannya," pungkasnya.
(cr11/Tribun-medan.com)
| Temuan Bayi Perempuan Berbungkus Plastik Merah di Depan Ruko di Jalan Jamin Ginting, Terekam CCTV |
|
|---|
| Kronologi Remaja Buang Bayi yang Baru Lahir di Atap Kostan, Pelaku Ngaku Melahirkan di Kamar Mandi |
|
|---|
| Ibu yang Buang Bayinya di Kost Sudah Ditangkap Polisi, Ternyata Masih Berusia 15 Tahun |
|
|---|
| Sejoli Luar Nikah di Siantar yang Sempat Buang Bayi Perempuan Kini Minta Kembali Bayinya |
|
|---|
| Bayi Perempuan yang Sempat Dibuang di Siantar Kini Diminta Sejoli Luar Nikah, Ini Kata Kadis Sosial |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Bayi-perempuan-yang-ditemukan-warga.jpg)