Tawuran Pemuda

Belasan Rumah Hancur, Tiga Warga Kena Tembak, Pelaku Tawuran di Belawan Tidak Ada yang Ditangkap

Aksi tawuran di Belawan, persisnya di Jalan Selebes, Kelurahan Belawan II, Kecamatan Medan Belawan menyebabkan belasan rumah hancur

Editor: Array A Argus
HO
Aksi tawuran sejumlah pemuda di Jalan Selebes, Belawan 

Ia ingin menyerap masukan dari para kepling menyangkut tawuran dan bentrokan yang sering terjadi.

Soal bentrokan di Jalan Selebes, Subhan berencana memanggil para pihak untuk didamaikan.

"Kalau posko antisipasi tawuran sudah lama didirikan. Bahkan ada satgas antisipasi tawuran untuk membantu polisi," katanya.

Meski demikian, nyatanya posko antisipasi tawuran tak berjalan.

Tetap saja ada tawuran dan bentrokan.

Bahkan, aksi tawuran dan bentrokan semakin barbar.

Sebab, banyak rumah yang rusak akibat pertikaian tak jelas ini.

Minta tes urine

Sejumlah warga meminta agar polisi dan pemerintah setempat melakukan tes urine bagi mereka yang nantinya ditangkap.

Tes urine diperlukan guna mengetahui, apakah para pelaku tawuran mengonsumsi narkoba atau tidak.

Jika terbukti positif menggunakan narkoba, masyarakat meminta agar para pelaku segera diproses hukum saja.

Orangtua para pelaku harus dipanggil, sehingga mudah melakukan pendataan jika tawuran atau bentrokan kembali terjadi.(tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Halaman 4/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved