Sosok
SOSOK Meriahta Sitepu, Pemilik RS Bandung yang Diserang Polisi Dit Samapta Polda Sumut
Berikut ini adalah sosok Meriahta Sitepu atau Tutut, pemilik RS Bandung yang sempat diserang sejumlah polisi
Diungkapkannya, penyerangan itu terjadi sebanyak dua kali. Namun, ia tidak mengetahui pasti berapa jumlah orang yang melakukan penyerangan tersebut.
"Yang saya lihat saat itu tinggal tiga orang, ini serangan kedua. Serangan pertama saya nggak melihat, karena saya hadir selesai salat subuh," ungkapnya.
Lebih lanjut, ia juga menyebutkan ciri-ciri dari pelaku yang melakukan penyerangan di rumah sakit nya itu dan ada pelaku yang mengaku bahwa dirinya merupakan oknum Polri.
Baca juga: Gaya Bripda Tito Tampubolon, Polisi Baru Jadi yang Mabuk dan Main Perempuan Lalu Serang RS Bandung
"Yang sempat mengaku oknum itu sebelumnya. Pakai jaket, jaketnya nggak begitu saya lihat," ucapnya.
Wanita yang akrab disapa Tutut menambahkan, atas kejadian tersebut petugas nya mengalami luka memar dibagian wajah dan telah dilakukan perawatan medis.
"Nggak tau secara pasti yang jelas ada luka benjolan di kepala, sepertinya pukulan nanti akan diperiksa lebih lanjut sama Kapolrestabes," katanya.(cr14/tribun-medan.com)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/sosok-Meriahta-Sitepu-pemilik-RS-Bandung.jpg)