SIDANG FERDY SAMBO
Diberikan Kesempatan Oleh Hakim, Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi Minta Maaf ke Ayah-Ibu Brigadir J
Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi tiba di Pengadilan Negeri Jaksel dengan di waktu bersamaan pukul 08.39 Wib.
TRIBUN-MEDAN.COM - Diberikan Kesempatan Oleh Hakim, Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi Minta Maaf ke Ayah-Ibu Brigadir J.
Pasangan terdakwa Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi sempat berpelukan sebelum sidang lanjutan pembunuhan Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat digelar.
Pantauan dari tayangan Kompas TV di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Ferdy Sambo terlebih dahulu memasuki ruang sidang.
Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi tiba di PN Jaksel dengan di waktu bersamaan pukul 08.39 Wib.
Ferdy Sambo mengenakan kemeja hitam lengan panjang yang dibalut rompi tahanan bernomorkan 01.
Ferdy Sambo menggunakan masker hitam.
Ia dikawal ketat anggota Brimob dan kepolisian. Wajahnya terlihat tegang.
Sementara Putri Candrawathi menyusul di belakang Ferdy Sambo.
Putri Candrawathi terlihat mengenakan kemeja hitam lengan panjang yang dibalut rompi tahanan bernomorkan 69.
Putri Candrawathi tetap mengenakan masker warna putih.
Keduanya menggunakan masker di persidangan.
Kemudian Majelis Hakim menanyakan kesehatan terdakwa Ferdy Sambo.
Usai menjawab pertanyaan Majelis Hakim, Ferdy Sambo duduk di sebelah kuasa hukumnya.
Kemudian, disusul Putri Candrawathi masuk dan duduk di depan persidangan.
Setelah Majelis Hakim menanyakan kesehatan Putri, langsung dipersilakan duduk di dekat kuasa hukumnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/ferdy-sambo-dan-putri-candrawathi-dinasehati-orangtua-brigadir-j.jpg)