Berita Nasional
Utang Kereta Cepat Whoosh Memberatkan Bangsa, Mahfud MD Khawatir Cina Ambil Natuna Utara
Mahfud MD menilai keputusan Purbaya yang enggan membayar utang proyek Whoosh sudah benar.
TRIBUN-MEDAN.com - Proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung yang diberi nama Whoosh masih menjadi sorotan lantaran beban utangnya mencapai Rp 116 triliun.
Utang yang membengkak tersebut bisa mengakibatkan pengambilan wilayah oleh Cina jika gagal melunasinya.
Danantara, sebagai superholding BUMN, disebut tengah mencari cara meringankan pembiayaan proyek tersebut, termasuk kemungkinan meminta dukungan dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN).
Namun, Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa menolak wacana itu. Purbaya ogah melunasi utang kereta cepat memakain APBN.
Baca juga: DULU Diwanti-wanti Tapi Jokowi Tetap Ngotot, Kini Purbaya Ogah Bayar Utang Kereta Cepat Whoosh
Langkah Purbaya Yudhi Sadewa itu didukung oleh Mantan Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD.
Mahfud MD menilai keputusan Purbaya yang enggan membayar utang proyek Whoosh sudah benar.
"Menurut saya benar Purbaya. Karena apa, Mas? Ini masalahnya sangat memberatkan bangsa. Kita membangun itu menghilangkan pembangunan-pembangunan untuk rakyat yang lain, kan hanya disedot untuk ini," ungkap Mahfud MD.
Mahfud MD menjelaskan jika pemerintah tidak mampu membayar maka kerjasama B2B itu bisa dipailitkan.
"Atau itu diserahkan ke Danantara. Tapi apa mau dibail out oleh negara terus terus-terusan. Nah, ini yang harus diteliti karena ada dugaan markup," ungkap Mahfud MD.
Baca juga: Ide Kolaborasi Gubernur Bobby Nasution Majukan Sumatera Disambut Gubernur Bengkulu
Ia menjelaskan dugaan mark-up yang dimaksud.
"Dugaan mark upnya gini. Itu harus diperiksa ini uang lari ke mana. Menurut perhitungan pihak Indonesia, biaya per 1 km kereta Whoosh itu 52 juta US dolar. Tapi di Cina sendiri hitungannya hanya 17 sampai 18 juta US dolar. Jadi naik tiga kali lipat kan. Ini yang menaikkan siapa? Uangnya ke mana?" kata Mahfud MD.
Apalagi menurut Mahfud MD naiknya atau dugaan mark-up sampai 3 kali lipat.
"Nah, itu markup. Harus diteliti siapa dulu yang melakukan ini," kata Mahfud MD.
Mahfud MD menjelaskan proyek Whoosh ini juga bisa mengancam masa depan dan kedaulatan bangsa dan rakyat, akibat utang yang sangat besar.
"Karena misalnya kita gagal bayar, itu kan berarti Cina harus mengambil, tapi kan gak mungkin ngambil barang di tengah kota. Pasti dia minta kompensasi ke samping misalnya Natuna Utara. Karena itu pernah terjadi ke Sri Lanka. Sri Lanka juga melakukan kayak gini ya. Membangun pelabuhan gak mampu bayar pelabuhannya diambil sampai sekarang oleh Cina" ujar Mahfud MD.
Baca juga: Anggota DPRD Medan Antonius Tumanggor Buka Pos Pengaduan Dugaan Kecurangan Perekrutan Kepling
Mahfud MD Khawatir Cina Ambil Natuna Utara
Mahfud MD Dukung Langkah Purbaya
Mahfud MD
Utang Kereta Cepat Whoosh Memberatkan Bangsa
| SOSOK dan Harta Kekayaan Rospita Vici Paulyn, Ketua Sidang KIP Ijazah Jokowi, Cecar UGM soal Berkas |
|
|---|
| Disemprot Gerindra, Ucapan Cucun MBG Tak Butuh Ahli Gizi: Bahaya Banget Itu Omongannya |
|
|---|
| AKBP Rossa Purbo Bekti, Penyidik KPK Dituding Hambat Pemanggilan Bobby Nasution, Dilaporkan ke Dewas |
|
|---|
| Tunjukkan Ijazah Aslinya, Hakim MK Arsul Sani Sadar Tak Bisa Laporkan Pencemaran Nama Baik |
|
|---|
| AKHIRNYA Hakim MK Arsul Sani Tunjukkan Ijazah Aslinya ke Publik, Bantah Tuduhan Palsu |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/mahfud-md-soal-whoosh.jpg)