Sumut Terkini
Berharap Rebut Kembali Green Card UNESCO, Pemkab Toba Bersihkan Geosite
Saat ini, Rabu (5/6/2025), satu diantara geosite yang dibersihkan adalah Batu Basiha, Desa Aek Bolon Julu, Kecamatan Balige, Kabupaten Toba.
Penulis: Maurits Pardosi | Editor: Ayu Prasandi
"Kalau nanti mereka lihat tidak memenuhi persyaratan maka danau toba ini akan dicoret dari GGN UNESCO atau dihapus dari daftar taman bumi," lanjutnya.
Ia tuturkan, apa yang sudah dilakukan selama ini dalam pengelolaan geosite sia-sia bila tidak memenuhi standar UNESCO.
"Kalau itu dihapus maka pengorbanan kita selama ini akan percuma karena kita tidak terdaftar lagi. Oleh karena itu semua kita bertanggungjawab bagaimana supaya ini bisa tetap menjadi anggota GGN UNESCO," lanjutnya.
Hal mendasar yang bakal dilakukan adalah pembersihan areal geosite. Ada enam geosite yang ada di Kabupaten Toba.
"Yang paling utama disebut adalah bagaimana kebersihan dari lokasi tersebut, oleh karena itu kita sepakat di tanggal 5 Juni akan menggadakan gotong royong secara massal untuk membenahi ini," lanjutnya.
"Kemudian, ada beberapa yang menjadi rekomendasi mereka arah atau petunjuk dimana geosite itu ada kurang tepat. Ini juga akan kita perbaiki supaya orang tahu dimana letak geosite itu," tuturnya.
Terkait pengelolaan geosite tersebut, ia optimis dan bakal melakukan yang tebaik agar geosite tersebut sesuai standar UNESCO.
"Kalau kita sangat optimis dan kita berusaha semampu kita supaya ini tetap menjadi taman bumi. Tetapik, tidak hanya kita, ada banyak Kabupaten yang juga tempat gosite berada, jadi kita juga harus satu derap langkah satu visi, satu misi dalam hal pengelolaan geosite ini," terangnya.
"Karena tidak mungkin hanya Kabupaten Toba yang dinilai," pungkasnya.
(cr3/tribun-medan.com)
Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News
Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter dan WA Channel
Berita viral lainnya di Tribun Medan
| Akademisi Asia Tenggara Bedah Geopolitik Presiden Prabowo dalam Seminar Internasional di UINSU |
|
|---|
| Polres Tanah Karo Terbitkan Informasi DPO Pelaku yang Terlibat Dalam Pembunuhan Warga Nias |
|
|---|
| Warga Miskin di Deli Serdang Bingung Setelah Disuruh Mundur jadi PKH |
|
|---|
| Warga Geger Akibat Penemuan Jasad Seorang Nenek di Laguboti, Polisi: Diduga Karena Sakit |
|
|---|
| Warga di Kota Binjai Kian Resah, Pencuri Mulai Sasar Hewan Ternak, Terekam CCTV Sambil Bawa Celurit |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Suasana-kebersihan-di-Geosite-Batu-Basiha-Desa.jpg)