Medan Terkini
BKD Sumut Beberkan Alasan Belum Adanya Pengganti Definitif 8 Jabatan Kosong di Pemprov Sumut
Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Sumut Sutan Tolang Lubis, menjawab soal masih belum adanya pengganti defenitif.
Penulis: Anisa Rahmadani | Editor: Randy P.F Hutagaol
TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Sumut Sutan Tolang Lubis, menjawab soal masih belum adanya pengganti defenitif delapan jabatan kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang kosong di Pemerintahan Provinsi Sumut.
Menurut Sutan, pengisian pengganti delapan OPD Pemprov Sumut yang kosong itu memiliki mekanisme, aturan dan prosedur yang harus dipenuhi terlebih dahulu.
Dikatakan Sutan, setelah persyaratan dipenuhi, pihaknya akan membuka lelang jabatan delapan OPD tersebut.
"Itu kan semua ada mekanismenya karena pengisian Jabatan Pimpinan Tertinggi (JPT) ini ada mekanismenya dan tentu harus mengikuti langkah dan prosedur yang berlaku terlebih dahulu," jelasnya saat ditemui di Kantor Gubernur Sumut, Kamis (29/5/2025).
Disinggung apa yang menjadi kendala, sehingga belum dibukanya pelelangan jabatan, Sutan tak merinci secara detail.
"Kalau untuk pelelangan jabatan tu nanti dari Badan Pimpinan Kepegawaian (BPK) yang mengatur dan bagaimana proses mekanismenya," tuturnya.
Dikatakannya, saat ini pihaknya sedang menjalankan dan mengikuti aturan mekanisme yang berlaku.
"Kita harus jalankan mekanismenya itu. Prsedur harus kita ikuti tahapan dan persyaratan harus kita penuhi terlebih dahulu," jelasnya.
Untuk itu, Sutan belum bisa memastikan, kapan pelelangan jabatan delapan OPD akan dibuka.
"Nanti kita lihat dulu ya putusan dari BPK seperti apa," terangnya.
Sementara itu, Gubernur Sumut Bobby Nasution memastikan, dalam waktu dekat delapan jabatan OPD Pemprov Sumut yang kosong akan segera diisi.
"Segera diisi (jabatan kosong di Pemprov)," terangnya.
Namun ia tak merinci kapan delapan jabatan kosong itu akan segera diisi.
Untuk diketahui, memasuki 100 hari kerja Gubernur Sumut Bobby Nasution telah mencopot delapan jabatan kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Provinsi Sumut.
Delapan jabatan kepala OPD yang dicopot ini dilakukan dengan waktu yang cukup berdekatan.
| Polda Sumut Akui Keluarkan 7 Tersangka Pembunuhan Pemborong, Ini Alasannya |
|
|---|
| 7 Terduga Pembunuh Suaminya Dilepas Polda Sumut, Istri Korban Ketakutan Tak Bisa Hidup Tenang |
|
|---|
| 2 Kadis Tersangka Kasus Korupsi, Begini Tanggapan Wali Kota Medan Rico Waas |
|
|---|
| Alasan Sakit, Kadishub Medan Erwin Saleh Tak Hadiri Panggilan Penyidik Pidana Khusus Kejari Medan |
|
|---|
| Pemprov Berencana Jadikan Eks Medan Club dan PRSU Penambahan Penyertaan Modal ke Bank Sumut |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Kepala-BKD-Sumut-Sutan-Tolang-Lubis-saat-diwawancarai-di-Kantor-Gubernur.jpg)