Berita Viral

KISAH Cinta Najwa Shihab dan Ibrahim Assegaf, Putuskan Menikah di Usia 20 Tahun: Keputusan Terbaik

Kata Najwa, Ibrahim Sjarief Assegaf adalah sosok lelaki yang tepat sebagai pendamping hidupnya dan selalu mendukung dirinya untuk berkembang.

Instagram.com/najwashihab
KISAH CINTA - Najwa Shihab dan suaminya Ibrahim Assegaf semasa hidup. Najwa Shihab putuskan menikah di usia 20 tahun dan mengatakan hal tesebut sebagai keputusan terbaik dalam hidupnya. 

TRIBUN-MEDAN.com - Beginilah kisah cinta Najwa Shihab dan Ibrahim Assegaf.

Najwa Shihab putuskan menikah di usia 20 tahun.

Meski menikah di usia muda, Najwa Shihab mengatakan hal tesebut sebagai keputusan terbaik dalam hidupnya.

Baca juga: Dandim Asahan Duduk Bersama Masyarakat, Serap Manfaat TMMD ke-124

Jurnalis senior Najwa Shihab pernah mengungkap bahwa menikah muda dengan Ibrahim Sjarief Assegaf adalah salah satu keputusan terbaik di dalam hidupnya.

Hal ini disampaikan Najwa dalam tayangan video yang diunggah di kanal YouTube Merry Riana pada 8 Februari 2020 silam.

Kata Najwa, Ibrahim Sjarief Assegaf adalah sosok lelaki yang tepat sebagai pendamping hidupnya dan selalu mendukung dirinya untuk berkembang.

Baca juga: Bobby: Janji Pelajari Tuntutan Terkait Perpu, Temui Ratusan Driver Ojol yang Berunjuk Rasa di Medan


"Aku merasa alhamdulillah berada di titik ini karena keputusan-keputusan baik yang diambil," kata Najwa.

"Ada banyak hal, saya merasa nikah muda itu keputusan baik yang saya ambil."

"Karena dengan itu saya menemukan partner yang pas untuk saya memaksimalkan potensi. Lalu, keputusan menunda hamil, lalu saya punya Izzat di saat saya siap menjadi ibu."

"Keputusan untuk keluar dari zona nyaman dan membuat perusahaan sendiri, saya rasa itu keputusan terbaik juga yang sama ambil."

Suami Najwa, Ibrahim Sjarief bin Husein Ibrahim Assegaf (Instagram/@najwashihab)
Suami Najwa, Ibrahim Sjarief bin Husein Ibrahim Assegaf (Instagram/@najwashihab) (Instagram/@najwashihab)

"Saya rasa, alhamdulillah, banyak hal yang rasanya saya diarahkan atau dituntun oleh Yang Di Atas untuk mengambil pilihan-pilihan dalam hidup."


Sebagai informasi, Najwa Shihab menikah muda di usia 20 tahun, dengan Ibrahim Sjarief Assegaf pada 1997.

Keduanya dikaruniai dua orang anak, yakni Izzat Assegaf dan Namiyah binti Ibrahim Assegaf.

Namun, Namiyah meninggal dunia hanya beberapa jam setelah dilahirkan pada 15 Desember 2011 silam.

Baca juga: Diduga Aniaya Pramugari Wings Air, Anggota DPRD Sumut Megawati Zebua Diperiksa Polisi Selama 4 Jam

Kini Ibrahim Sjarief bin Husein Ibrahim Assegah dikabarkan meninggal dunia pada hari ini, Selasa 20 Mei 2025 pukul 14.29 WIB.

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved