Breaking News

TRIBUN WIKI

Profil Ifan Seventeen, Vokalis Band Korban Selamat Tsunami Kini Jabat Dirut PT Produksi Film Negara

Riefian Fajarsyah atau Ifan Seventeen, vokalis band Seventeen diangkat sebagai Direktur Utama PT Produksi Film Negara (PFN) pada Maret 2025.

Editor: Array A Argus
instagram @ifanseventeen
JABATAN BARU- Riefian Fajarsyah atau Ifan Seventeen (tengah), vokalis band Seventeen diangkat sebagai Direktur Utama PT Produksi Film Negara (PFN). 

TRIBUN-MEDAN.COM,- Riefian Fajarsyah atau Ifan Seventeen, vokalis band Seventeen diangkat sebagai Direktur Utama PT Produksi Film Negara (PFN).

Sebagai orang yang lama bergelut di dunia industri hiburan, kehadiran Ifan Seventeen diharap menjadi langkah strategis dalam menghadapi era digital di industri perfilman Indonesia.  

Ia diharap mampu membawa inovasi dalam strategi produksi dan distribusi film PFN, sekaligus memperkuat posisi PFN di kancah industri film internasional.

Baca juga: Profil Komjen Pol Imam Sugianto, Eks Ajudan SBY yang Dua Kali Jabat Kapolda

Lalu, seperti apa profil Ifan Seventeen ini?

Ifan Seventeen dengan Dylan Sahara dan Citra Monica
Ifan Seventeen dengan Dylan Sahara dan Citra Monica (Instagram/dylan_sahara, citra_monica)

Profil Ifan Seventeen

Ifan Seventeen memiliki nama asli Riefian Fajarsyah.

Ia lahir di Jogjakarta pada 16 Maret 1983.

Namun, ia sempat pindah ke Pontianak, Kalimantan Barat saat duduk di bangku SMA.

Kisah perjalanan Ifan Seventeen di dunia hiburan tidaklah singkat.

Sejak kecil, Ifan yang bercita-cita sebagai rockstar atau penyanyi ini pernah beberapa kali menjuarai ajang perlombaan sebagai vokalis ataupun band di masa sekolah.

Baca juga: Profil Jeong Lee-an atau Ian Hearts2Hearts yang Dijuluki Ian Sopian oleh Fans dan Netizen Indonesia

Ia bahkan pernah menyabet gelar juara dalam The Best Vokal Festival Antar Pelajar Nasional pada tahun 2001 silam.

Dari sana, keberanian Ifan terus tumbuh.

Pada tahun 2008, ia memberanikan diri mendaftar sebagai calon vokalis band Seventeen.

Karena suaranya yang bagus dan berkarakter, Ifan pun diterima sebagai vokalis band Seventeen yang baru.

Seventeen dengan formasi baru dengan Ifan sebagai vokalis kemudian menelurkan lagu andalan yaitu Lelaki Hebat yang sukses merajai tangga lagu Indonesia saat itu, sehingga membawa band Seventeen sebagai band yang diperhitungkan di Tanah Air.

Ifan Seventeen mencoba jadi pembuat kebab.
Ifan Seventeen mencoba jadi pembuat kebab. (Tribunnews)

Baca juga: Profil Catur Adi Prianto, Direktur Persiba Balikpapan Rupanya Bandar Sabu, Kendalikan Narkoba Lapas

Berbicara soal pendidikkan Ifan Seventeen, dirinya diketahui pernah bersekolah di TK Islam Karitini Jakarta, lalu melanjutkan ke Sekolah Dasar (SD) Kasih Ananda.

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved