TRIBUN WIKI

12 Kota atau Negara yang Jalani Puasa Terlama di Dunia, Yuk Simak Ulasannya

12 kota atau negara dengan puasa terlama di dunia ada di Nuuk, Greenland. Di sana ibadah puasa bisa dijalani selama 18 jam.

Editor: Array A Argus
pinterest/afifa art
PUASA TERLAMA- Di beberapa kota atau negara ada yang jalani puasa terlama di dunia. Mereka bisa menjalani puasa hingga 18 jam. 

TRIBUN-MEDAN.COM,- Beberapa kota atau negara di belahan bumi dunia ternyata ada yang melaksanakan puasa terlama di dunia.

Bukan cuma puasa terlama di dunia, mereka juga harus menghadapi tantangan cuaca yang begitu ekstrem.

Selain wilayah dengan puasa terlama di dunia, ada juga negara dengan waktu puasa tercepat atau puasa tersingkat.

Nah, pada ulasan ini, akan kami suguhkan mana saja kota atau negara yang menjalani puasa terlama di dunia.

Mereka bisa menjalani ibadah puasa hingga 18 jam.

Lalu, dimana saja kota atau negara yang menjalani puasa terlama di dunia tersebut? Simak ulasannya seperti dikutip dari Tribunnews.com.

Tempat dengan jam puasa terlama

  • Nuuk, Greenland

    Puasa di Nuuk, Greenland, dilaksanakan selama 18 jam 12 menit, yang merupakan jam puasa terlama di antara semua tempat.

  • Reykjavik, Islandia

    Di ibu kota Reykjavik, Islandia, umat Islam harus menjalani puasa selama 18 jam.

  • Glasgow, Skotlandia

    Umat ​​​​Islam di Glasgow, Skotlandia, harus menjalankan puasa selama 17 jam.

  • London, Inggris

    Kota terbesar sekaligus Ibu Kota Inggris dan Britania Raya, London juga memiliki jam puasa terlama bagi umat Islam.

    Total waktu siang hari selama 15 hingga 16 jam membuat menyelesaikan puasa di sini merupakan suatu ibadah yang luar biasa.

  • Paris, Prancis

    Umat Islam di Paris harus berusaha keras menjalani 15 jam 54 menit puasa.

  • Ottawa, Kanada

    Umat Islam di Kanada berpuasa 15 jam 12 menit.

    Mereka yang menjalankan puasa Ramadan di Ottawa diimbau untuk tetap menjaga kebugaran dengan membekali diri dengan asupan nutrisi yang cukup saat sahur.

  • Kota-kota lain seperti Lisbon (Portugal), Athena (Yunani), Beijing (China), Washington DC (AS), Pyongyang (Korea Utara), dan Ankara (Turki) juga memiliki jam puasa selama 15 hingga 16 jam.

Umat Islam di Greenland akan menjalani ibadah puasa selama 18 jam sehari, sementara negara di wilayah Asia akan menjalani puasa sekira 13 -14 jam.

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved