Berita Viral

SOSOK Dwi Guru SMPN 1 Kesal Dituduh Pungli Gegara Suruh Siswa Bawa Ikan ke Sekolah, Lapor Balik

Guru BK di SMPN 1 Camplong Madura melaporkan balik orangtua murid dengan tuduhan pencemaran nama baik. 

HO
Guru BK di SMPN 1 Camplong Madura melaporkan balik orangtua murid dengan tuduhan pencemaran nama baik.  

Setelah lama tidak memberikan tanggapan terhadap pesan suami dari teman gurunya, akhirnya Dwi diancam.

Pelaku mengancam ingin menyebarkan semua kesalahan tidak jelas yang dilakukannya.

"Kesalahannya tidak masuk akal, seperti kasus penggerebekan di kosan pada 2009. Kapan saya digerebek? Saya saja tidak pernah ngekos."

"Kemudian ancaman lainnya juga ada, sampai sekarang juga saya simpan," beber Dwi.

"Sampai saya diancam akan dilaporkan ke polisi. Saya bilang, silakan laporkan, karena memang saya tidak salah," imbuhnya.

Hingga akhirnya, ia diarahkan oleh Kepala SMPN 1 Camplong untuk meminta maaf kepada teman guru perempuan dan suaminya, namun dirinya menolak. 

"Alasan saya harus meminta maaf karena melawan. Saya bukan melawan, tapi karena saya tidak merasa melakukannya."

"Akhirnya saya diancam akan diberitakan di media," tutur Dwi.

Saat dikonfirmasi, Kepala SMPN 1 Camplong, Indrawati menyampaikan jika kasus pungli yang kabarnya dilakukan salah satu guru di lembaganya masih bersifat dugaan.

Sedangkan keterangan dari guru yang bersangkutan, tidak pernah melakukan praktek pungli tersebut.

"Kalau seandainya informasi itu terjadi, maka kami akan melakukan pembinaan," pungkasnya.

Sementara itu, Kasi Humas Polres Sampang, Ipda Andi Amin, masih belum memberikan respons saat dikonfirmasi melalui handphone selulernya.

Sehingga upaya konfirmasi terus dilakukan.

Atas kasus ini, Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Sampang, Madura, telah melakukan pemanggilan terhadap guru Bimbingan Konseling (BK) SMPN 1 Camplong, Dwi Eni Purwanti.

Pemanggilan sebagai upaya Berita Acara Pemeriksaan (BAP) atas tuduhan melakukan pungutan liar (pungli) terhadap Dwi Eni Purwanti, yang saat ini ramai di publik.

Sumber: Tribunnews
Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved