Berita Viral
SOSOK Dwi Guru SMPN 1 Kesal Dituduh Pungli Gegara Suruh Siswa Bawa Ikan ke Sekolah, Lapor Balik
Guru BK di SMPN 1 Camplong Madura melaporkan balik orangtua murid dengan tuduhan pencemaran nama baik.
TRIBUN-MEDAN.com - Guru BK di SMPN 1 Camplong Madura melaporkan balik orangtua murid dengan tuduhan pencemaran nama baik.
Guru Dwi Eni Purwanti tak terima dilaporkan dengan tuduhan melakukan pungli dengan menyuruh siswa membawa ikan ke sekolah.
Menurutnya, tuduhan itu tidak benar. Ia mengaku kesal bahwa tuduhan itu telah menyebar di lingkungan sekolah dan para orangtua murid.
"Sejak diangkat menjadi guru di lembaga sekolah setempat pada 2009 hingga saat ini tidak pernah melakukan tindakan seperti apa yang telah dituduhkan," ujarnya.
Lantas Dwi melaporkan pria berinisial B asal Kecamatan Camplong, Sampang, yang mengaku sebagai salah satu wali murid di SMPN 1 Camplong, Selasa (14/1/2025).
Selain itu, pada 10 Januari 2025, Dwi memperoleh pesan WhatsApp dari terlapor.
Adapun dalam pesan tersebut, terlapor tidak ingin menemui Dwi karena dianggap memiliki karakter premanisme.
"Kemudan pelapor juga menyebut saya tukang palak," ungkap Dwi.
"Dan juga mengeluarkan kalimat, 'Jangan jadi tukang palak ibu ng**** palak (alat vital) baja ya saya bayar ibu sayang'," imbuh Dwi saat menirukan pesan dari terlapor.
Baca juga: Pria Kaget Tahu Pacarnya Suka Judi dan Punya Utang Miliaran, Tidur dengan Kreditur untuk Membayarnya
Baca juga: GIF Imlek Beserta Ide Caption Ucapan yang Bisa Dibagikan Lewat WhatsApp
Wanita berusia 46 tahun tersebut sangat berharap terhadap Polres Sampang agar segera memproses laporan yang dilayangkannya.
Ia mengaku sangat khawatir atas perilaku terlapor kepada dirinya.
Dwi menceritakn awal mula tuduhan yang membuatnya risih karena telah ramai di publik.
Saat itu dirinya mengalami perselisihan ringan dengan salah satu teman guru perempuan di SMPN 1 Camplong pada November 2024 lalu.
Kemudian, dia dihubungi oleh suami dari teman gurunya tersebut via WhatsApp melalui pesan suara dengan nada kasar tanpa bertanya terlebih dahulu.
"Sampai saat ini pesan suara itu saya simpan. Begitu pun saya langsung beritahukan kepala sekolah karena beliau berhak tahu dan diarahkan untuk tidak meresponsnya," jelasnya.
| NASIB Darma Washington Munthe Kritik Penyaluran BLT Agar Lebih Baik Malah Kini Muncul Minta Maaf |
|
|---|
| Mantan Istri Diisukan Selingkuh, Virgoun Diduga Sindir Inara Rusli, Singgung Kedok Agama |
|
|---|
| NASIB Karyawan Koperasi Asal Simalungun Bakar Rumah Nasabahnya di Wonogiri, Kini Ditangkap |
|
|---|
| PILU Penjaga Kantin di Bogor Dibunuh Tetangga yang Gelapkan Tabungannya, 2 Tahun Nabung Untuk Umrah |
|
|---|
| HOTMAN PARIS Tak Pengacara Nadiem Lagi di Tengah Kejagung Selidiki Kasus Investasi Telkomsel ke GoTo |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Guru-BK-di-SMPN-1-Camplong-Madura-df.jpg)