Berita Medan

Alami Kecelakaan di Tol Belmera, Wakapolres Pelabuhan Belawan Kompol Iwan Kurnianto Meninggal Dunia

Kecelakaan maut tersebut terjadi di ruas Jalan Tol Belmera, tepatnya di kilometer 8.500 Jalur A, pada Minggu (5/1/2025) dinihari tadi.

|
Editor: Ayu Prasandi
HO
kondisi mobil yang ditumpanginya Wakapolres Pelabuhan Belawan Kompol Iwan Kurnianto, usai mengalami kecelakaan di ruas jalan Tol Belmera, Minggu (5/1/2025). 

TRIBUN-MEDAN.COM, MEDAN - Wakapolres Pelabuhan Belawan, Kompol Iwan Kurnianto meninggal dunia usai mengalami kecelakaan.

Kecelakaan maut tersebut terjadi di ruas Jalan Tol Belmera, tepatnya di kilometer 8.500 Jalur A, pada Minggu (5/1/2025) dinihari tadi.

Kapolres Pelabuhan Belawan, AKBP Janton Silaban, membenarkan kecelakaan tersebut terjadi.

Katanya, kecelakaan tersebut bermula dari mobil Toyota Kijang Innova yang ditumpangi almarhum menabrak truk.

Saat itu, mobil Toyota B 120 ATH tersebut membawa tiga tiga orang penumpang termasuk sopir (anggota polri), almarhum dan istrinya.

"Mobil truk tersebut awalnya berjalan dari KIM mau ke Belawan, saksi melihat bahwa ada sebuah mobil yang menempel dibelakang truk tersebut," kata Janton kepada Tribun-medan, Minggu (5/1/2025).

Ia menjelaskan, saat itu saksi melihat kejadian tersebut dan meneriaki sopir truk untuk berhenti saat memasuki Gardu 12, kemudian  menghadang truk truk tersebut.

"Sopir truk tetap melaju dan hampir menabrak pengendara lain, kemudian saksi ini melaporkan ke Sentral Komunikasi (SENKOM) melalui HT," sebutnya.

"Selanjutnya diarahkan ke Petugas Patroli dan Petugas Patroli memberhentikan supir truk tersebut di KM 0.200," sambungnya.

Janton menyampaikan, setelah kejadian petugas dan warga pun langsung mengevakuasi para korban yang mengalami kecelakaan.

"Korban (Kompol Iwan Kurnianto) meninggal di rumah sakit Bhayangkara Medan. Untuk korban Diki Darmawan, mengalami luka pada hidung dan luka pada bagian tangan dan kaki," ucapnya.

"Istri almarhum atas nama Yanti mengalami luka robek di bagian dahi kepala dan tangan sebelah kiri," lanjutnya.

Lebih lanjut, Janton mengungkapkan bahwa, saat ini jenazah korban telah dibawa ke rumah duka untuk disemayamkan.

Wakapolres Pelabuhan Belawan, Kompol Iwan Kurnianto
Wakapolres Pelabuhan Belawan, Kompol Iwan Kurnianto (HO)

Kompol Iwan Kurnianto diketahui serah terima jabatan sebagai Wakapolres Pelabuhan Belawan pada Sabtu, 21 September 2024, sekitar pukul 08.30 WIB.

Acara ini dipimpin langsung oleh Kapolres Pelabuhan Belawan, AKBP Janton Silaban, S.H., S.I.K., M.K.P., dan dihadiri oleh seluruh pejabat utama Polres, para perwira Polres/Polsek jajaran, Ketua Bhayangkari Cabang Belawan beserta pengurus, serta seluruh personel Polres Pelabuhan Belawan.

Sumber: Tribun Medan
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved