Medan Terkini
Kapolrestabes Medan Sebut Perayaan Natal 2024 di Medan Berjalan Lancar dan Aman
Kapolrestabes Medan Kombes Pol, Gidion Arif Setyawan mengerahkan 980 personel untuk pengamanan Natal dan Tahun Baru.
Penulis: Dedy Kurniawan | Editor: Randy P.F Hutagaol
TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Kapolrestabes Medan Kombes Pol, Gidion Arif Setyawan mengerahkan 980 personel untuk pengamanan Natal dan Tahun Baru.
Sejauh ini dia menyebut perayaan Natal 2024 di Kota Medan dan sekitarnya berjalan dengan lancar dan aman, Kamis (26/12/2024)
Kombes Gidion Arif mengucapkan terima kasih kepada semua pihak. Termasuk kepada masyarakat dan stakeholder yang sudah membantu Polri dalam menjaga terciptanya keamanan, ketertiban masyarakat saat Malam Natal 2024.
"Terima kasih kepada semua masyarakat Kota Medan dan para stakeholder yang sudah memberikan dedikasinya untuk menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan nyaman selama perayaan puncak Natal 25 Desember 2024," ucap Kombes Gidion Arif Setyawan.
Selama mengamankan perayaan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 (Nataru) di Kota Medan dan sekitarnya, Polrestabes Medan mengerahkan sekitar 980, termasuk personel TNI yang di BKO-kan ke Polrestabes Medan.
"Di Medan sendiri ada 487 gereja, dan ada 9 gereja prioritas utama dilihat dari jumlah jemaat. Kita melakukan SOP, sterilisasi bersama Satuan Gegana yang hari ini ada di Gereja Katedral Medan. Semua kita sterilisasi dan pengaman yang sama. Untuk anggota yang terlibat ada 1.985 personel gabungan," katanya.
Polrestabes Medan juga mendirikan 14 Pos Pengamanan (Pos Pam) dan Pos Pelayanan (Pos Yan) untuk memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat. Termasuk menggelar patroli skala besar gabungan TNI-Polri, Satpol PP dan Dishub Kota Medan.
"Meski aman, Polrestabes Medan masih akan terus menggelar operasi kepolisian terpusat dengan sandi Operasi Lilin Toba 2024 hingga 2 Januari 2025 guna menjamin keamanan perayaan malam tahun baru mendatang," pungkasnya.
(Dyk/Tribun-Medan.com)
Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News
Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter dan WA Channel
Berita viral lainnya di Tribun Medan
| 3 Terdakwa Korupsi Dana BOS SMA 16 Medan Mulai Diadil |
|
|---|
| Polisi Akhirnya Ungkap Identitas Mayat Pria Membusuk di Helvetia, Keluarga Tanda Tato Donald Bebek |
|
|---|
| Identitas Mayat Pria Membusuk di Lahan Kosong Medan Helvetia Terungkap, Keluarga Kenal Tato di Kaki |
|
|---|
| RUPS-LB Bank Sumut Kukuhkan Jajaran Direksi Baru, Berikut Daftar Namanya |
|
|---|
| Berita Foto: Warga Antrean Menunggu Penyaluran Dana Bansos di Lapangan Sejati Medan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Kapolrestabes-Medan-Kombes-Pol-Gidion-Arif-Setyawan_1.jpg)