Berita Viral

KISAH PILU Siswa SMP di Malang Sisakan Makan dan Susu Gratis Untuk Adik: Ayah Cuma Buruh Tani

Siswi SMP di Malang menyisikan sebagian makan siang gratis yang diberikan Polres Malang. 

HO
Siswi SMP di Malang menyisikan sebagian makan siang gratis yang diberikan Polres Malang. Siswi ini menyisikan makanannya untuk adiknya di rumah.  

TRIBUN-MEDAN.com - Siswi SMP di Malang menyisikan sebagian makan siang gratis yang diberikan Polres Malang. 

Siswi ini menyisikan makanannya untuk adiknya di rumah. 

Kisah haru ini terjadi di Madrasah Tsanawiyah (MTs) Al Khalifah pada Rabu (4/12/2024).

Dalam kegiatan ini, momen haru terjadi saat seorang siswi kelas VII MTs Al Khalifah menyisakan separuh makanannya.

Tindakan siswi bernama Imelia ini sontak membuat beberapa pihak terenyuh dan viral di media sosial.

Imelia mengharukan banyak orang saat menerima makanan bergizi dari Polres Malang.

Kondisi Imelia terpotret jelas saat dirinya menerima dan menyantap makan bergizi gratis program khusus Polres Malang.

Di saat teman lainnya menyantap habis menu yang diterima, Imelia justru menyisakan separuh.

Anggota polisi yang menyerahkan makanan terkejut.

Ia mendekati Imelia untuk mengetahui alasan di balik tindakannya.

 Imelia menjelaskan bahwa dia ingin berbagi dengan adiknya di rumah.

Ya, bukan lantaran tidak suka atau tidak enak, dia ingin membawa pulang makanan tersebut untuk adiknya di rumah.

Siswi kelas VII ini memilih untuk tidak menghabiskan makanan dan susu yang diberikan karena ingin membawanya pulang untuk adik.

Baca juga: Lirik Lagu Tapsel Jatuh Cinta Dipopulerkan oleh Syafar Nainggolan ft Hana Dalimunthe

Baca juga: SISWA SMA di Cibitung Terancam Keluar dari Sekolah Setelah Laporkan Dugaan Pungli, Humas: Sukarela

Dia sebagai anak dari seorang buruh tani, menyatakan bahwa dia dan adiknya jarang menikmati makanan enak.

Saat menceritakan hal itu kepada anggota polisi, Imelia tidak dapat menahan tangisnya.

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved