Berita Viral
SOSOK Chamimah, Adik Wapres Try Sutrisno, Rela Ngajar Selama 63 Tahun, Cuma Digaji Rp300 Ribu
Inilah sosok Chamimah, adik kandung Wakil Presiden Try Sutrisno yang berprofesi sebagai guru. Ia rela mengajar selama 63 tahun dan hanya digaji Rp300
TRIBUN-MEDAN.com - Inilah sosok Chamimah, adik kandung Wakil Presiden Try Sutrisno yang berprofesi sebagai guru.
Ia rela mengajar selama 63 tahun dan hanya digaji Rp300 ribu.
Sosok wanita berusia 82 tahun tersebut menjadi sorotan publik.
Chamimah (82) merupakan adik kandung dari Wakil Presiden Indonesia ke-6 Try Sutrisno.
Di usianya tak lagi muda, Chamimah rela mengajar lebih dari 63 tahun dengan gaji hanya Rp 300 ribu per bulan.
Chamimah rela mengajar lebih dari 63 tahun dengan gaji hanya Rp 300 ribu per bulan.
Kehidupannya ini lantas disorot karena berbanding terbalik dengan kehidupan kakaknya, Wapres Try Sutrisno.
Diketahui, Chamimah masih aktif mengajar di TK Masa Putra Bakti Surabaya.
Adik wakil presiden Try Sutrisno ini mengaku sudah menjalankan profesinya sebagai guru sejak 1963.
Sebelumnya, ia juga pernah mengajar sebagai guru SD dari 1977-2001.
Memasuki masa pensiun sebagai guru SD, Chamimah memilih untuk tetap mengajar hingga sekarang di TK Masa Putra Bakti Surabaya.
Chamimah ikhlas menjalankan perannya sebagai guru meski selama puluhan tahun itu ia digaji cuma Rp 300 ribu per bulan.
Hal ini dilakoninya demi mencerdaskan generasi muda Indonesia.
Warga Jalan Genteng Muhammadiyah itu dinyatakan lulus dari Program Studi Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) pada usia 78 tahun.
Selama empat tahun, nenek Chamimah menyelesaikan kuliahnya di Universitas Muhammadiyah Surabaya.
Ia diwisuda bersama 1.139 sarjana dari berbagai jurusan pada Selasa (24/11/2020).
| KUHAP Baru Berlaku Mulai Januari 2026, Bahayakan Rakyat? Ini Penjelasan Wamenkum soal Penyadapan |
|
|---|
| KOMPOLNAS Sebut Polisi Bisa Duduki Jabatan Sipil karena UU ASN, Mahfud MD: UU Polri Tak Mengatur Itu |
|
|---|
| MOMEN Roy Suryo Cs Keluar Ruangan: Dilarang Ikut Audensi dengan Komisi Percepatan Reformasi Polri |
|
|---|
| SOSOK Aipda Ependi Selamatkan Remaja yang Nyaris Tenggelam, Spontan Terjun ke Kali, Takut Menyesal |
|
|---|
| CATATAN Medis Dosen Untag Semarang yang Tewas di Hotel, Keluarga Kaget DLL Satu KK dengan AKBP B |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/SOSOK-Chamimah-Adik-Wapres-Try-Sutrisno-Rela-Ngajar-Selama-63-Tahun-Cuma-Digaji-Rp300-Ribu.jpg)