Medan Terkini

Kronologi Wanita Terseret saat Coba Halangi Motornya Dicuri di Medan, Korban Lupa Cabut Kunci

Satu unit sepeda motor Honda Scoopy hilang, saat diparkirkan di pinggir jalan. Kejadian tersebut terjadi di Jalan Menteng, Kecamatan Medan Area.

|
TRIBUN MEDAN/HO
tangkap layar aksi pencurian sepeda motor, di Jalan Menteng, Kecamatan Medan Denai. Pelaku beraksi seorang diri. 

TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Satu unit sepeda motor Honda Scoopy hilang, saat diparkirkan di pinggir jalan.

Kejadian tersebut terjadi di Jalan Menteng, Kecamatan Medan Denai, pada Selasa (19/11/2024) kemarin.

Menurut saksi mata, Feri, aksi pencurian itu terjadi sekira pukul 20.00 WIB.

Saat itu, korban datang ke warung grosir nya untuk belanja dan memarkirkan sepeda motornya di pinggir jalan.

"Awalnya kakak (korban) itu lupa mencabut kunci motornya, lalu masuk kemari mau belanja," kata Feri kepada Tribun-medan, Selasa (20/11/2024).

Ia menjelaskan, sekira lima menit berada di dalam warung grosir nya korban tiba-tiba tersadar sepeda motornya mau dilarikan oleh pelaku.

Sontak, korban pun langsung mengejar dan berusaha menarik sepeda motornya hingga korban terseret.

"Dilihat motornya sudah dinaiki sama orang. Sempat dikejar, lalu terseret. Kakinya luka," sebutnya.

Katanya, sepeda motor tersebut pun berhasil dilarikan oleh pelaku.

"Pelakunya satu orang, sempat terekam CCTV juga," ucapnya.

Sebelumnya, Sebuah rekam video CCTV memperlihatkan aksi seorang pria mencuri satu unit sepeda motor Honda Scoopy.

Amatan Tribun-medan, awalnya korban datang memarkirkan sepeda motornya dipinggir jalan lalu meninggalnya.

Tak lama, pelaku datang dan langsung menghampiri kendaraan korban yang sedang terparkir.

Kemudian, pelaku langsung menaiki kendaraan korban dan menyalakannya.

Spontan, korban yang menyadari sepeda motornya mau dilarikan langsung lari dan sempat menarik motornya.

Namun, pelaku langsung tancap gas hingga korban pun ikut terseret.

Informasi yang diperoleh, kejadian tersebut terjadi di Jalan Menteng, Kecamatan Medan Denai, pada Selasa (19/11/2024) kemarin.

Kanit Reskrim Polsek Medan Area, Iptu Poltak Tambunan mengatakan, saat ini korban telah membuat laporan polisi.

"Korban sudah buat laporan, kemarin setelah kejadian," kata Tambunan kepada Tribun-medan, Rabu (20/11/2024).

Ia menjelaskan, aksi pencurian tersebut terjadi lantaran korban lupa mencabut kunci kontak sepeda motornya.

Kemudian, pelaku datang dan langsung membawa kabur kendaraan korban.

"Kunci motornya tinggal, lupa dicabut sama korban. Korban sempat terseret, ada mengalami luka lecet," sebutnya.

Dikatakannya, kasus tersebut saat ini sudah ditangani oleh pihak kepolisian dan akan melakukan penyelidikan.

"Untuk identitas pelaku sudah kita kantongi, dan masih dalam pengejaran," pungkasnya.

(Cr11/tribun-medan.com) 

Update berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter   dan WA Channel

Berita viral lainnya di Tribun Medan 

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved