Medan Terkini
Tampang 2 Geng Motor yang Serang Warkop Hingga Rampas Motor Warga di Delitua
Unit Reserse Kriminal (Reskrim) Polsek Delitua menangkap Bayu Indra Daeng,18, warga Gang Gadek, Jalan Besar Delitua, dań Ahmad Zulfi Faturahman Lubis.
Penulis: Fredy Santoso | Editor: Randy P.F Hutagaol
TRIBUN-MEDAN.com,MEDAN - Unit Reserse Kriminal (Reskrim) Polsek Delitua menangkap Bayu Indra Daeng,18, warga Gang Gadek, Jalan Besar Delitua, dań Ahmad Zulfi Faturahman Lubis,22,warga Gang Tapian Nauli, Jalan Brigjen Zein Hamid, pelaku penyerangan warung mie Aceh Dani dan Warkop Iwan yang terjadi pada Rabu 13 November sekira pukul 00:30 WIB lalu.
Keduanya ditangkap di hari yang sama atau beberapa jam setelah penyerangan yang dilakukan kelompok bersenjata tajam ini.
Bukan cuma menyerang, kelompok yang diperkirakan berjumlah 13 orang juga keliling Kecamatan Delitua, lalu merampok sepeda motor Yamaha Aerox milik warga yang sedang duduk-duduk.
Kanit Reskrim Polsek Delitua AKP Maruli Tua Siregar mengatakan, dua anak muda ini sudah ditetapkan sebagai tersangka berdasarkan alat bukti yang cukup.
Saat ini, Polisi masih memburu pelaku lainnya yang terlibat penyerangan dan perampokan motor warga.
Ketika diinterogasi, dua tersangka mengakui perbuatannya. Namun Polisi belum menjelaskan motif dibalik penyerangan.
“Mengakui perbuatannya telah melakukan pengeroyokan,”kata AKP Maruli Tua Siregar, Sabtu (16/11/2024).
Dari dua pelaku yang ditangkap, petugas mengamankan barang bukti satu unit sepeda motor Vixion, sebuah jaket Hoodie warna abu-abu (digunakan pelaku AZ saat melakukan penyerangan) dan sebuah celana panjang warna abu-abu (digunakan pelaku BID saat melakukan penyerangan).
"Saat ini kita masih melakukan pengejaran terhadap pelaku lainnya," ujarnya.
Diketahui, sekelompok geng motor menyerang warung makan mie Aceh di Jalan Besar Delitua, Desa Kedai Durian, Kecamatan Delitua atau tepat sebelah Mess Mahasiswa Institut Kesehatan Medistra Lubuk Pakam, Rabu (13/11/2024) dinihari.
Mengendarai sepeda motor berboncengan, mereka menyerang dua warung kopi (Warkop) yang berada di Jalan besar Delitua.
Di lokasi awal warkop Iwan, mereka menyerang, tapi kemudian mendapat perlawanan sehingga kabur ke warung makan Mie Aceh Dani' tak jauh dari situ.
Mereka masuk ke warung, mengejar pengunjung dan mencoba membacoknya.
Pengunjung dan pekerja yang saat itu sedang di lokasi langsung kocar-kacir karena takut dibantai pelaku yang membawa senjata tajam berbagai jenis.
Setelah menyerang warkop, mereka konvoi ke pemukiman warga mencari mangsa ke Jalan Purwo mulai dari Desa Mekar Sari, Kedai Durian dan Desa Suka Makmur.
| 3 Terdakwa Korupsi Dana BOS SMA 16 Medan Mulai Diadil |
|
|---|
| Polisi Akhirnya Ungkap Identitas Mayat Pria Membusuk di Helvetia, Keluarga Tanda Tato Donald Bebek |
|
|---|
| Identitas Mayat Pria Membusuk di Lahan Kosong Medan Helvetia Terungkap, Keluarga Kenal Tato di Kaki |
|
|---|
| RUPS-LB Bank Sumut Kukuhkan Jajaran Direksi Baru, Berikut Daftar Namanya |
|
|---|
| Berita Foto: Warga Antrean Menunggu Penyaluran Dana Bansos di Lapangan Sejati Medan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Tampang-Bayu-Indra-Daeng18-dan-Ahmad-Zulfi-Faturahman-Lubis.jpg)