TRIBUN WIKI

Sosok Sahbirin Noor, Paman Haji Isam Ketua DPD Golkar Kabur, Mirip Harun Masiku

Sosok Sahbirin Noor merupakan politisi Partai Golkar yang lahir di Banjarmasin, 12 November 1967. Ia kabur setelah OTT 6 Oktober 2024.

Editor: Array A Argus
Wikipedia
Sahbirin Noor alias Paman Birin 

TRIBUN-MEDAN.COM,- Sosok Sahbirin Noor, Gubernur Kalimantan Selatan kini menjadi buronan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Pasalnya, paman dari pengusaha batu bara asal Kalimntan Selatan Andi Syamsuddin Arsyad alias Haji Isam ini melarikan diri setelah Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan operasi tangkap tangan (OTT) terkait proyek pembangunan di Kalimantan Selatan pada 6 Oktober 2024 silam.

Ada kekhawatiran, bahwa kasus Sahbirin Noor alias Paman Birin ini mirip seperti kasus Harun Masiku.

Sampai sekarang, Harun Masiku raib entah kemana.

Baca juga: Sosok Wenny Ariani, Wanita yang Terlibat Skandal dengan Rezky Aditya dan Mengaku Punya Anak

Begitu juga dengan Paman Birin, yang hingga kini masih dalam pencarian.

Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri) Bima Arya mengaku sudah berkoordinasi dengan KPK dan kepolisian untuk mencari Sahbirin Noor alias Paman Birin.

“Kami akan berkoordinasi juga dengan KPK dan kepolisian untuk menelusuri keberadaan beliau,” kata Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri) Bima Arya di Sentul International Convention Center (SICC) Bogor, Jawa Barat, pada Kamis (7/11/2024), dikutip dari Kompas.com.

Bima mengakui bahwa Kemendagri telah menerima informasi mengenai pelarian Paman Birin.

Baca juga: Sosok Ali Hasan, Politisi Senior Golkar Jabar Meninggal Dunia, Pernah Jadi Anggota DPRD 4 Periode

Namun demikian, ia menekankan pentingnya menghormati proses hukum yang sedang berlangsung di komisi antirasuah.

“Tentunya kita dorong semua aparatur untuk menghormati proses hukum karena status beliau kan juga masih definitif, ya, tentu harus menghormati status hukum,” ujar Bima Arya.

Diketahui, Sahbirin Noor merupakan paman Haji Isam.

Bersama Haji Isam, Sahbirin Noor atau yang karib disapa Paman Birin ini sempat diberi kepercayaan menjabat sebagai Direktur Utama PT Jhonlin Sasangga Banua, anak usaha Jhonlin Group.

Baca juga: Profil Fenny Frans, Bos Skincare Terancam Dipidana Karena Diduga Jual Kosmetik Bermerkuri

Kini, Sahbirin Noor tersandung kasus dugaan korupsi.

Ia dijadikan tersangka atas kasus dugaan korupsi proyek pembangunan di Kalimantan Selatan.

Baca juga: Sosok Ahmad Ridha Sabana, Ketua Umum Partai Garuda yang Dilaporkan Aniaya Wanita Muda

Direktur Penyidik KPK Asep Guntur Rahayu menjelaskan, penahanan tersangka dalam OTT tersebut dilakukan menyesuaikan jalannya uang suap ke para tersangka.

Sumber: Kompas.com
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved