Medan Terkini

Pengendara Keluhkan Parkir Berlapis di Jalan Perintis Kemerdekaan Medan, Bikin Macet

Sejumlah pengendara  mengeluhkan  macetnya  Jalan Perintis Kemerdekaan apabila melintas di pagi dan siang hari.

|
Penulis: Anisa Rahmadani | Editor: Randy P.F Hutagaol
TRIBUN MEDAN/ANISA RAHMADANI
Kondisi suasana tiga parkir berlapis di depan sekolah Methodist Tiga Jalan Perintis Kemerdekaan, Kamis (24/10/2024). Akibatnya jalan ini sering macet di pagi dan siang hari. (Tribun Medan/Anisa) 

TRIBUN-MEDAN.com,MEDAN - Sejumlah pengendara  mengeluhkan  macetnya  Jalan Perintis Kemerdekaan apabila melintas di pagi dan siang hari.

Hal itu dikarenakan adanya parkir berlapis di Yayasan Pendidikan Gereja Indonesia Methodist tiga Kota Medan,  Kamis (24/10/2024). 

Pantauan Tribun Medan, terdapat tiga parkiran kendaraan roda empat yang cukup panjang di pinggir jalan Perintis Kemerdekaan. 

Kendaraan yang parkir ini, terlihat sedang menjemput anak-anaknya dari sekolah tersebut. Ada beberapa siswa yang terlihat mencari mobil jemputannya.

Selain itu, ada beberapa kendaraan yang di dalamnya tidak ada orang. Sehingga, keadaan jalan semakin macet. 

Meski ada  tiga parkir berlapis di area jalan Perintis Kemerdekaan, terlihat ada seorang petugas Dishub Medan, juru parkir, dan petugas keamanan dari pihak sekolah.

Meski sudah ada ketiga petugas tersebut, jalan semakin macet. Sebab,  jumlah kendaraan yang melintas  cukup banyak.


Menurut seorang pengendara, Ilham Sitorus mengeluhkan banyaknya mobil yang memarkirkan kendaraan di pinggir jalan Perintis Kemerdekaan.

"Terutama kalau pagi,  itu ampun lah. Mereka itu markir kendaraan sampai tiga lapis bagaimana macet itu tidak terjadi," jelasnya, Kamis (24/10/2024). 

Ilham meminta, agar pemerintah bersikap tegas terhadap sekolah tersebut. Sebab sudah mengganggu aktivitas dan waktu pengendara lainnya. 

"Maunya Pemko yang ngasih tahu ke pihak sekolahnya. Karena terus terang ini menganggu kali," ucapnya. 

Hal senada juga disampaikan  pengendara bernama Rahmat. Diceritakannya, ia pernah terlambat ke Kantor karena macetnya jalan akibat adanya parkir  berlapis,"ucapnya. 

Menurut Rakhmat, meski ada petugas yang berjaga, sama sekali tak membantu  mengurangi kemacetan.

"Harusnya, mereka itu (petugas yang berjaga) itu tertibkan pengendara yang parkir berlapis. Bukan malah mengatur jalan tapi tetap membiarkan kendaraan   itu adain parkir berlapis," jelasnya.   

Sementara itu, saat dikonfirmasi ke Kepala Dinas Perhubungan Kota Medan Iswar Lubis dan Kasi Perparkiran Kota Medan Harry Sugraha dan Kepala Bidang Pengembangan, Pengendalian dan Keselamatan Jalan, Dinas Perhubungan Medan, Richard Medy Simatupang, Namun tak ada respon sampai berita ini diterbitkan.

(Cr5/tribun-medan.com)

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram, Twitter  dan WA Channel

Berita viral lainnya di Tribun Medan 

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved