Dairi Terkini
Usaha Percetakan di Sidikalang Alami Peningkatan Pendapatan saat Masa Pilkada
Memasuki tahapan Pilkada di Kabupaten Dairi, usaha percetakan mengalami peningkatan dalam pemesanan.
Penulis: Alvi Syahrin Najib Suwitra | Editor: Randy P.F Hutagaol
TRIBUN-MEDAN.com, SIDIKALANG - Memasuki tahapan Pilkada di Kabupaten Dairi, usaha percetakan mengalami peningkatan dalam pemesanan.
Salah satunya percetakan Empat Enam Printing yang berada di Jalan Pegagan Kecamatan Sidikalang Kabupaten Dairi, Kamis (3/10/2024).
Menurut pemilik usaha, boru Simbolon mengatakan, jika dibandingkan dengan hari biasa, tentu di masa Pilkada kali ini mengalami peningkatan dalam jumlah pemesanan baik berupa spanduk, maupun stiker.
"Kalau dibandingkan dengan hari biasa dengan Pilkada kali ini ya jelas ada peningkatan. Terutama di stiker, spanduk, dan lainnya, " ujarnya kepada Tribun Medan.
Akan tetapi, peningkatan tersebut tidak sebesar saat Pilkada Dairi 5 tahun lalu, dimana saat itu usaha percetakan tidak seramai dengan tahun ini.
"Ya kalau dibandingkan dengan 5 tahun lalu, tentu gak sebesar yang tahun ini. Karena kan dulu mungkin cuma ada 2 usaha percetakan, tapi sekarang sudah banyak. Jadi ya pastinya menurun, " jelasnya.
Sementara itu, jika dibandingkan dengan Pemilu bulan Februari lalu, tentu hal itu lebih besar karena banyaknya calon anggota dewan yang melakukan pemesanan.
"Kalau caleg kemarin itu kan lebih banyak calonnya. Misalnya dari partai ini di dapil 1 ada beberapa calon yang pesan. Di dapil 2 ada lagi yang mesan, jadi lebih banyak lah kalau dibandingkan dengan Pilkada ini kan cuma 5 pasangan calonnya, " jelasnya.
Terkait harga, dirinya tidak mematok kenaikan maupun penurunan harga. Hanya saja, jika ada pesanan dalam jumlah yang banyak, maka akan diberikan potongan harga yang sedikit.
"Paling kalau misalnya pesan 10, kita kasih kurang harga sedikit lah. Karena kami membeli bahan (untuk mencetak) juga tidak ada pengurangan harga. Makanya untuk menjaga pelanggan saja, " katanya.
Dirinya menjelaskan, sejauh ini belum ada tim dari kandidat yang menunda pembayaran, karena dirinya menerapkan barang bisa diambil setelah dibayar lunas.
"Kalau yang hutang dulu tidak ada. Karena kan kita bilang ke mereka, kalau mau ambil harus di bayar lunas dulu, dan karena sudah kenal juga dengan mereka, ya mereka tidak mempermasalahkan itu, " tutupnya.
(Cr7/tribun-medan.com)
Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News
Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter dan WA Channel
Berita viral lainnya di Tribun Medan
| Cerita Legenda Mareleng Tendi Sukses Hipnotis Penonton dalam Pesta Njuah - Juah Dairi |
|
|---|
| Gerindra Dairi Berduka, Mantan Anggota DPRD Dairi Markus Sinaga Meninggal Dunia |
|
|---|
| Satlantas Polres Dairi Lakukan Rekayasa Lalulintas dalam Event Lomba Lari, Ini Jalur Alternatifnya |
|
|---|
| Disinyalir Adanya Judi di Tigalingga, Kapolsek dan Reskrim Polres Dairi Turun Langsung ke Lokasi |
|
|---|
| Remaja yang Dirudapaksa Ayahnya di Dairi Kini Jalani Konseling di Rumah Aman Sinceritas-PESADA |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Percetakan-Empat-Enam-Printing-yang-ada-di-Jalan-Pegagan-Kecamatan-Sidikalang.jpg)