Sumut Terkini
Marak Kebakaran Hutan dan Lahan di Kawasan Danau Toba, Sebulan 4 Kasus, Terbesar di Samosir
Sepanjang bulan Juli 2024 ini terjadi 4 kasus karhutla di sekitaran Danau Toba. Mulai dari Kabupaten Samosir, Toba, Karo, hingga Dairi.
Kabupaten Karo
Di Kecamatan Merek, Kabupaten Karo, tepatnya di kawasan perbukitan Tingging terjadi kebakaran yang melahap lahan seluas 30 hektare.
Kebakaran hutan dan lahan ini terjadi pada 26 Juli 2024.
BPBD Karo menyebut, kebakaran hutan dan lahan ini tejadi akibat musim kemarau dan meluas karena embusan angin.
Kontur kawasan Bukit Tingging yang cukup curam membuat para petugas kesulitan untuk memadamkan api di lokasi tersebut.
Kobaran api baru bisa dipadamkan pada 29 Juli. Meski begitu, petugas masih terus melakukan pengawasan untuk antisipasi munculnya lagi titik api.
Kabupaten Toba
Kebakaran hutan dan lahan di Kecamatan Balige, Kabupaten Toba, terjadi pada 27 Juli 2024 sekitar pukul 19.15 WIB.
Api menghanguskan kurang lebih 1 hektare lahan.
Kebakaran sudah berhasil dipadamkan oleh BPBD Kabupaten Toba dan Tim Gabungan. (*/tribunmedan.com)
Ditulis oleh mahasiswa magang dari Fisip USU, Sion Philip Sagala
| Menteri Agama Nasaruddin Umar hingga Gubernur Sumut Hadiri Zikir Akbar Nasional PPITTNI |
|
|---|
| Sempat Ngaku tak Terima Bansos, Warga Siantar yang Ditemui Dinsos Akhirnya Klarifikasi |
|
|---|
| Dalam Sehari, Tim Polres Tanah Karo Sikat 5 Pengedar Sabu Dari Beberapa Lokasi di Berastagi |
|
|---|
| Sekolah Kader PKB Sumut Digelar, Loso Ingatkan Perjuangan Partai dengan NU |
|
|---|
| Tokoh Simalungun Dr Sarmedi Purba Adukan Masalah Sihaporas ke Komnas HAM |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Karhutla-di-Samosir-Petugas-dari-Dishut-Pemkab-Samosir-TNI-Polri.jpg)