Tribun Wiki
4 Cara Membersihkan Kepala Kambing Sebelum Dijadikan Menu Masakan
Bagi Anda yang masih bingung tentang cara membersihkan kepala kambing, simak ulasan berikut ini. Dijamin ampuh
Simak cara membersihkan kepala kambing
TRIBUN-MEDAN.COM,- Pada momen Idul Adha ini, masyarakat akan menerima pemberian daging kurban, baik itu dari masjid, ataupun kelompok organisasi kemasyarakatan.
Umumnya, daging kurban yang diterima bisa saja bagian kaki, perut, hingga kepala.
Jika Anda menerima kepala kambing, Anda tak perlu risau untuk membersihkannya.
Ulasan kali ini akan memberikan tips dan cara membersihkan kepala daging kambing.
Baca juga: Resep Tengkleng Kepala Kambing yang Selalu Bikin Ngiler untuk Dicoba
Tidak hanya mengulas tentang cara membersihkan kepala kambing, tapi juga tips agar daging kurban tidak bau prengus.
Seperti dilansir dari Kompas.com, setidaknya ada 4 tahapan cara membersihkan kepala kambing dengan benar.
1. Bakar kepala kambing
Hal pertama yang bisa Anda lakukan adalah dengan cara membakar kepala kambing.
Menurut laman Maseru Metro, membakar kepala kambing bertujuan untuk menghilangkan bulu di kepala hewan bertanduk itu.
Anda juga bisa menggunakan pisau untuk mencukur bulu kasar yang masih tertinggal di bagian kepala kambing.
Baca juga: Resep Gulai Kepala Kambing yang Dijamin Bikin Penikmatnya Ketagihan
2. Gunakan sikat
Setelah kepala kambing dibakar, gunakan sikat bersih untuk menghilangkan bulu yang tersisa pada kepala kambing.
BilSambil disikat, keruk bagian bulu yang tersisa dengan pisau.
Pastikan semua bulu hilang sebelum dimasak.
3. Direbus tiga kali
Langkah selanjutnya yang patut diketahui adalah merebus kepala kambing sebanyak tiga kali.
Tujuannya, untuk menghilangkan kotoran yang mungkin tersisa di bagian kepala kambing saat dibakar.
Baca juga: 4 Cara Memasak Daging Kambing agar Tidak Kehilangan Nutrisinya dan Tetap Sehat
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/cara-membersihkan-kepala-kambing.jpg)