Breaking News

Olahraga

Pelari Asal Serdang Bedagai, Nella Agustin Pecahkan Rekornas di Kejuaraan di China

Wanita asal Serdang Bedagai ini berhasil memecahkan rekor Nasional (Rakornas) lari 200 meter putri, Rabu (29/5/2024). 

Penulis: Aprianto Tambunan | Editor: Ayu Prasandi
HO
Nella Agustin saat latihan bersama Pelatih H Irwan Pulungan S.Sos di kawasan Berastagi, Kabupaten Karo beberapa waktu lalu. 

Ia berharap prestasi ini menjadi langkah awal bagi Nella untuk menggapai prestasi lainnya. Terutama untuk meraih prestasi di PON XXI Aceh-Sumut 2024.

Terpisah, Ketua KONI Sumut, John Ismadi Lubis, mengungkapkan rasa syukur mendapatkan kabar gembira tersebut. 

“Selamat buat Nella dan PASI Sumut. Kami bangga  di bawah kepemimpinan  Ketua Umum David Luther Lubis, PASI Sumut mampu melahirkan atlet berprestasi,” ujar John.

John juga memberi apresiasi khusus terhadap Nella.  Sebab Sumut selama ini kesulitan mencari sprinter putri berprestasi.

“Menjadi pemegang Rekornas, berarti yang terbaik di tanah air. Karenanya kami berharap, Nella nanti mempersembahkan medali emas di PON XXI/2024,” pungkasnya.

(Cr29/tribun-medan.com)

 

Sumber: Tribun Medan
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved