Berita Medan
Pemotor Nyaris Tewas Terlilit Kabel Menjuntai Belum Dapat Keadilan, Minta Bantuan ke Erick Thohir
Lutfhi Hakim Fauzi Simanjuntak masih merasakan sakit pada lehernya, hingga meminta bantuan Menteri BUMN Erick Thohir.
News video : Pemotor Nyaris Tewas Terlilit Kabel Menjuntai Belum Dapat Keadilan, Minta Bantuan ke Erick Thohir
TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Sudah dua bulan lamanya, Lutfhi Hakim Fauzi Simanjuntak masih merasakan sakit pada lehernya.
Ia masih terus mengingat kejadian yang nyaris menewaskannya setelah lehernya terjerat kabel yang menjuntai.
Kejadian itu terjadi di Jalan Williem Iskandar, Kecamatan Medan Tembung, tepatnya di simpang 4 Unimed, pada Jumat (23/2/2024) silam.
Tidak hanya itu, selama sakit pria berusia 25 tahun ini juga kesulitan untuk menafkahi keluarganya dan harus menanggung semua biaya pengobatan.
"Pasca kejadian ini sudah saya masih masa pengobatan. Dua bulan lebih ini saya tidak bisa beraktivitas seperti biasanya," kata Lutfhi saat ditemui di kantor LBH Medan, Rabu (24/4/2024).
"Karena memang kondisi luka di leher ini mengakibatkan aktivitas saya semua terganggu, karena terbatas gerak di leher,"
"Ditambah memang saat ini biaya pengobatan terus berjalan, saya tetap melakukan kontrol pengobatan," sambungnya.
Dia menyampaikan, pasca kejadian hingga saat ini belum ada yang bertanggungjawab dalam peristiwa yang nyaris menewaskannya.
Padahal, beberapa hari setelah kejadian ia sempat didatangi oleh sejumlah orang dari PT Telkom.
"Sebelumnya memang setelah kejadian ada pihak Telkom yang berkunjung, tapi sampai sekarang tidak ada tindakan lanjutnya," sebutnya.
"Bagaimana tentang biaya pengobatan, bagaimana tentang pekerjaan," tambahnya.
Lutfhi juga mengaku kecewa, terhadap pemerintah Kota Medan, perusahaan yang memiliki kabel dan juga Menteri BUMN.
"Dimana pemerintah maupun pemilik kabel tersebut tidak memiliki etikat baik. Sudah berbulan-bulan saya merasakan sakit, mengeluarkan biaya dan juga tidak bisa menafkahi istri," ucapnya.
| Direktur PT DSS Ngaku ke Hakim Tilap Uang Perusahaan Rp 3 Milliar, Karyawan Tak Gajian |
|
|---|
| Pionir Midwest Rock dari Medan, Grass Park Hadir dengan Filosofi Taman Rumput dan Idealisme Genre |
|
|---|
| Sambil Menginang, Boru Ginting Memohon ke Presiden Usai Rumahnya Digusur Pemko Medan |
|
|---|
| Menag Nasaruddin Umar Klaim Solusi Prabowo untuk Palestina Diapresiasi Dunia |
|
|---|
| TAMPANG Pelaku Pembongkaran Rumah Pensiunan Dosen |
|
|---|