Sumut Memilih
Caleg Gagal PDIP Sebut Ade Jona Sebar Amplop Rp 50 Ribu Agar Menang Pemilu, Ketua TKD: Tidak Benar
Ade Jona Prasetyo, caleg DPR RI dari Partai Gerindra dituding melakukan politik uang agar terpilih sebagai anggota DPR RI
Penulis: Anugrah Nasution | Editor: Array A Argus
Akan tetapi, bukan suvernir yang dimaksud, melainkan uang dalam amplop.
Kepada Maruli, kepling itu mengaku sudah memegang uang itu.
Bukan hanya untuk Prabowo-Gibran, kepling tersebut juga meminta Maruli untuk mencoblos caleg DPR RI dari Partai Gerindra untuk Dapil Sumut 1, Ade Jona.
"Iya bang, dan untuk DPR RI juga ada arahannya bang," ungkap kepling.
"DPR siapa?" tanya Maruli.
Baca juga: Lolos ke DPR RI, Ijeck Siap Mundur dari Jabatan Jika Nanti Maju dan Menang Lagi jadi Gubernur Sumut
"Ade Jona dari Gerindra," jawab kepling.
"Oh berarti ini satu paket," kata Maruli.
"Iya. Sama Kota Medan Robby Barus nanti," sahut kepling.
Pada sesi berikutnya, kuasa hukum dari Ganjar-Mahfud sempat memutarkan rekaman suara ketika Maruli berbincang dengan kepling tersebut.
Rekaman diambil ketika Maruli sudah beranjak dari rumah kepling, namun menghubungi ulang melalui telepon.
Sosok Maruli Manogang Purba
Maruli Manogang Purba adalah caleg yang bertarung di Daerah Pemilihan Humbang Hasundutan I.
Maruli berada pada nomor 7 dalam surat suara.
Pada Pemilu 2024 ini, Maruli yang lahir pada 27 Januari 1980 ini gagal duduk di DPRD Kabupaten Humbang Hasundutan.
Jumlah suaranya pun sangat minim.
Baca juga: Pengamat Sebut Golkar Bisa Bikin Muak Masyarakat Jika Calonkan Bobby Nasution Sebagai Gubernur Sumut
Dari informasi yang ada, jumlah suara yang diperoleh Maruli Manogang Purba cuma 7.
Pada Dapil Humbahas I itu, yang terpilih dari PDIP adalah Nikodemus Munte.
Jumlah suaranya mencapai 2.528.(cr17/tribun-medan.com)
Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News
Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter
Berita viral lainnya di Tribun Medan
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Ade-Jona-Prasetyo-dan-Maruli-Manogang-Purba.jpg)