Berita Medan
UINSU Tambah 3 Guru Besar di Januari 2024, Berikut Nama-namanya
Diarahkan agar para guru besar tetap memberikan karya terbaik, kinerja serta dedikasi yang maksimal.
Penulis: Husna Fadilla Tarigan | Editor: Ayu Prasandi
TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Universitas Islam Negeri Sumatera Utara (UINSU), kembali menambah 3 guru besar di awal tahun 2024, dengan beberapa disiplin ilmu.
Tiga guru besar dimaksud yakni :
- Prof Dr Ziaulhaq Bidang Ilmu Tasawuf, SHI, MA
- Prof Dr Ahmad Tamrin Sikumbang, SAg MA Bidang Ilmu Komunikasi Islam
- Prof Dr Zainul Fuad, MA bidang ilmu sejarah, seosial, hukum Islam.
Rektor UINSU, Prof Nurhayati menyampaikan, selamat kepada para guru besar baru atas capaian tersebut dan kini menambah jumlah guru besar di kampus Islam negeri terbesar di Sumut ini.
Diharapkan kehadiran sejumlah guru besar baru mampu memberikan warna baru dan kontribusi positif bagi pengembangan ilmu pengetahuan, khususnya rumpun ilmu agama yang digeluti.
"Juga mampu berkontribusi terhadap pengembangan peradaban Islam di Sumatera Utara," ujarnya.
Diarahkan agar para guru besar tetap memberikan karya terbaik, kinerja serta dedikasi yang maksimal.
Demi kemajuan dan kejayaan UINSU Medan.
"Sehingga kelak menjadi kampus yang semakin dibanggakan masyarakat. Turut mewujudkan secara bersama dan solid gagasan smart islamic university sejalan dengan visi dan misi yang sudah ditetapkan," jelasnya.
Yakni mewujudkan UINSU Medan sebagai pusat integrasi keilmuan atau wahdatul ‘ulum, pusat pemberdayaan umat dan pusat moderasi beragama.
Kehadiran guru besar juga diarahkan menjadi pelita bagi masyarakat, mampu memberikan pencerahan demi kemajuan Indonesia dalam berbagai ruang.
Diketahui, dalam kesempatan ini, selain tiga dosen UINSU, sebanyak 57 dosen lain dari berbagai perguruan tinggi Islam yakni IAIN, STAIN dan UIN jajaran Kementerian Agama juga menerima gelar profesor atau guru besar.
Pencapaian ini setelah penilaian angka kredit dalam bidang akademik yang dicapai para dosen.
(cr26/tribun-medan.com)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Contoh-Soal-SNBT-2023-Literasi-Bahasa-Inggris-Cocok-Untuk-Calon-Mahasiswa-yang-Mau-Masuk-Uinsu.jpg)