Berita Viral

VIRAL Pesawat Air India Atapnya Bocor saat Terbang London-India, Penumpang Santai Tetap Tidur

Baru-baru ini, viral di media sosial pesawat Boeing 787 Air India mengalami kebocoran atap ketika terbang dari Bandara London Gatwick di Inggris menuj

Editor: Liska Rahayu
X
VIRAL Pesawat Air India Atapnya Bocor saat Terbang London-India, Penumpang Santai Tetap Tidur 

TRIBUN-MEDAN.com - Baru-baru ini, viral di media sosial pesawat Boeing 787 Air India mengalami kebocoran atap ketika terbang dari Bandara London Gatwick di Inggris menuju Amritsar, India.

Dalam video yang diunggah di akun X @baldwhiner pada Kamis (29/11/2023), terlihat air mengalir cukup deras dari atap pesawat tepat di area AC.

Namun meski begitu, penumpang terlihat santai saja.

Bahkan beberapa di antara mereka tetap terlelap tidur di kursinya dalam penerbangan internasional tersebut.

Video yang berdurasi 45 detik itu menunjukkan bahwa tak ada kepanikan pada penumpang.

Hanya saja, sebagian kursi pesawat terlihat kosong khususnya di area kebocoran itu.

"Air India…. terbang bersama kami – ini bukan sebuah perjalanan…ini adalah pengalaman yang mendalam," tulis akun @baldwhiner dikutip Sabtu (2/12/2023).

Sementara mengutip The Indian Express pada Sabtu (2/12/2023), Air India telah mengonfirmasi bahwa insiden tersebut terjadi pada 24 November pada penerbangan mereka AI169 yang beroperasi dari Bandara Gatwick London ke Amritsar India.

Pihak maskapai mengatakan bahwa penerbangan tersebut mengalami kejadian langka berupa penyesuaian kondensasi di dalam kabin.

Penumpang pesawat Air India terlihat pasrah saat pesawat mengalami kebocoran dari langit-langit kabin. (X)

“Beberapa tamu kami yang duduk di barisan yang terkena dampak segera dipindahkan ke kursi kosong lainnya dan mengingat situasinya, awak kabin berupaya semaksimal mungkin untuk membuat para tamu merasa nyaman," ujarnya.

"Air India berkomitmen terhadap keselamatan dan kenyamanan para tamu di dalam pesawat dan kami menyesali kejadian yang tidak terduga ini," lanjutnya.

Penumpang Nekat Merokok di Pesawat

Sebelumnya, sempat viral juga berita seorang pria diamankan karena nekat merokok di pesawat yang sedang terbang.

Video tersebut dibagikan oleh pengguna akun X (dulu Twitter) @pai_c1 pada Mingu (19/11/2023) yang kemudian menjadi viral.

Dalam videonya, terlihat beberapa petugas maskapai menghampiri seorang pria berbaju hitam yang diduga merokok di pesawat selama penerbangan berlangsung.

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved