Film Bioskop
Sinopsis Film Kultus Iblis, Kisahkan Misteri Kematian Ayah dan Aliran Sesat di Desa
Film Kultus Iblis merupakan film horor yang dibintangi Yasamin Jasem dan Fadi Alaydrus
Penulis: Rizky Aisyah | Editor: Randy P.F Hutagaol
TRIBUN-MEDAN.com - Film Kultus Iblis merupakan film horor yang dibintangi Yasamin Jasem dan Fadi Alaydrus
Film ini disutradarai oleh Bobby Prasetyo, diproduksi oleh produksi Starvision Plus serta Focuslight Production.
Kultus Iblis telah dirilis di bioskop pada tanggal 2 November 2023.
Film Kultus Iblis secara garis besar bercerita tentang sebuah sekte dan para pemuja ilmu hitam.
Praktek mengerikan ini pun dilakukan di sebuah desa terpencil yang misterius.
Sinopsis Kultus Iblis
Naya dan Raka adalah remaja kembar identik yang baru saja kehilangan ayah mereka.
Anehnya, ayah mereka meninggal dengan cara yang mengerikan. Bahkan, jasadnya tiba-tiba menghilang setelah dikubur.
Kejadian ini membuat Naya dan Raka ketakutan, hingga akhirnya mereka menemukan satu petunjuk tentang sebuah desa yang ternyata merupakan kampung halaman mendiang ayah mereka.
Naya dan Raka nekat pergi ke sana untuk mencari jawaban atas misteri kematian ayah mereka.
Sesampainya di desa tersebut, mereka tidak mendapatkan sambutan yang hangat. Bahkan nenek mereka menganggap ayah mereka bukan lagi anaknya.
Semakin lama Naya dan Raka tinggal di sana, mereka semakin menyadari bahwa penduduk setempat sangat aneh dan menakutkan.
Apa yang sebenarnya terjadi? Mengapa Naya dan Raka merasa nyawa mereka dalam bahaya, dan apakah mereka bisa keluar dari desa itu dalam keadaan selamat?
Saksikan kisahnya di bioskop Indonesia.
Daftar Pemain Kultus
1. Yasamin Jasem
2. Fadi Alaydrus
3. Debo Andryos
4. Mian Tiara
5. Yayu Unru
6. Rukman Rosadi
7. Dan masih banyak lagi
(cr30/tribun-medan.com)
Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News
Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter
| Spesial Screening Film Tumbal Darah di Medan, Penonton Dibuat Deg-degan Sepanjang Film |
|
|---|
| Film The Conjuring: Last Rites, Ketika Rumah Bukan Lagi Tempat Aman |
|
|---|
| Ariel Tatum dan Chicco Jerikho Berbagi Cerita tentang Film Perang Kota di Medan |
|
|---|
| Heboh Film Horor Pabrik Gula Uncut, Apa Bedanya dengan yang Cut? |
|
|---|
| Pemain Film Arwah Sinden Sapa Penggemar di Medan, Ada Tarian Khas Sinden |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Ilustrasi-Film-Kultus-Iblis.jpg)