Berita Viral

Heboh Staf DPRD Pamekasan Diduga Main Game Slot Pakai Komputer Kantor Pas Jam Kerja

Video yang memperlihatkan staf Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Pamekasan diduga bermain judi slot membuat heboh warganet.

|
Penulis: Istiqomah Kaloko |
Instagram.com/@infomdr
Viral staf DPRD Pamekasan diduga main game slot pakai komputer kantor saat jam kerja pada Kamis (19/10/2023) sekitar pukul 10.45 WIB. 

TRIBUN-MEDAN.com – Video yang memperlihatkan staf Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Pamekasan diduga bermain judi slot membuat heboh warganet.

Pasalnya staf DPRD tersebut diduga bermain slot dengan menggunakan komputer kantor.

Baca juga: Ketagihan Judi Slot, Guru SMP Jual Aset Sekolah Rp237 Juta untuk Modal, Terancam Penjara 20 Tahun

Video yang memperlihatkan staf DPRD tersebut diduga bermain game slot itu viral setelah diunggah oleh akun Instagram @infomdr.

Dalam keterangan unggahan itu disebutkan bahwa staf DPRD itu melakukan aksinya pada saat jam bekerja, yakni pada Kamis (19/10/2023) sekitar pukul 10.45 WIB.

“Salah satu staf Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Pamekasan diduga bermain judi slot dengan menggunakan fasilitas komputer di ruang kantor saat jam kerja sekitar pukul 10.45 WIB pada 19 Oktober 2023. Dugaan itu mencuat usai tersebarnya video berdurasi 18 detik yang viral melalui media sosial,” isi narasi dalam unggahan itu.

Dalam video berdurasi 18 detik tersebut, tampak fasilitas komputer di ruang Kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Pamekasan tengah digunakan oleh seorang staf.

Namun dalam video beredar, komputer tersebut bukan digunakan untuk bekerja.

Tampak dalam layar komputer itu, staf tersebut menggunakannya untuk bermain game.

Dan yang membuat heboh ialah, staf tersebut diduga menggunakan komputer itu untuk bermain slot.

Dalam unggahan @infomdr, diduga komputer itu dipergunakan bermain judi slot di saat jam aktif kerja.

Baca juga: Aplikasi Judi Slot Higgs Domino Island Resmi Ditutup, Begini Penampakannya di Playstore dan Appstore

Namun, dalam video tersebut tak disebutkan dalam ruangan komisi berapa, monitor komputer di ruang komisi itu digunakan.

Hingga kini, belum diketahui siapa yang merekam ativitas pegawai tersebut saat jam kerja.

Dikutip Tribun Medan dari berbagai sumber, Sekretaris DPRD Pamekasan membenarkan, bahwa seseorang yang ada dalam video vial itu adalah staf anggota komisi yang bermain game di ruang kerja.

Adapun aksi tersebut dilakukan dengan alasan saat itu staf tersebut dalam kondisi badan merasa lelah dan mencoba untuk menenangkan tenaga serta pikiran.

Meski demikian, kini video itu viral dan menuai beragam komentar dari warganet.

Sumber: Tribun Medan
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved