Tribun Wiki
SOSOK Pastor Guilherme Peixoto yang Doyan Musik Remix, Hingga Viral saat Konfrensi Pemuda Katolik
Pastor Guilherme Peixoto viral di media sosial karena aksinya memainkan musik remix di momen penutupan Konfrensi Pemuda Katolik di Lisbon
TRIBUN-MEDAN.COM,- Pastor Guilherme Peixoto viral di media sosial setelah perayaan World Youth Day atau Hari Pemuda Sedunia pada Agustus 2023 lalu.
Saat itu, Pastor Guilherme Peixoto bergoyang sambil memainkan musik DJ di hadapan jutaan pemuda yang ada di Lisbon, Portugal.
Acara yang dihadiri oleh Paus Fransiskus itu berlangsung meriah, terlebih saat penutupan acara Hari Pemuda Seduinia diselingi musik DJ dari Pastor Guilherme Peixoto.
Baca juga: Bahaya Berhubungan Intim saat Haid Bisa Sebabkan Endometriosis, Simak Penjelasan dr Boyke
Lantas, siapa sosok Pastor Guilherme Peixoto ini? Berikut ulasannya.
Dikutip dari news.italy24.press, Pastor Guilherme Peixoto berusia 49 tahun.
Ia berasal dari Keuskupan Braga di Portugal.
Sejak kecil, pastor berkepala plontos ini memang memiliki minat terhadap musik.
Selama 17 tahun mengabdi sebagai pastor paroki, ia juga menjalankan pekerjaan paralel sebagai penyiar.
Baca juga: 10 Manfaat Cengkih Bagi Kesehatan, Cocok untuk Sakit Gigi dan Peradangan
Pada tahun 2006, segera setelah ia menjabat sebagai ketua paroki Laúndos, di Póvoa de Varzim, di Portugal utara, ia mewarisi sebuah paroki yang berutang banyak.
Dia mendapat ide untuk membuka sebuah bar, yang dia sebut “Ar de Rock Laundos,” di mana umat sukarelawan menyajikan minuman, sementara yang lain mengadakan karaoke.
“Ini bukan kafe, ini bukan bar dan bukan klub”, tulisnya di Facebook.
“Ini lebih dari sekedar tempat fisik. Ini adalah semangat yang berorientasi pada keramahtamahan antar generasi, hingga reuni keluarga, di mana kami berusaha membuat semua orang betah dan bersosialisasi tanpa prasangka atau batasan usia," tulisnya.
Baca juga: Cara Membersihkan Perhiasan Emas yang Tepat dan Aman
Pastor Guilherme menikmati dan menjadi begitu bersemangat dengan tempat ini, sehingga dia menemukan kembali hasrat lamanya terhadap musik dengan memainkan turntable di depan pelanggan.
Untuk menambah kemampuannya, Pastor Guilherme Peixotokemudian mendaftar di sekolah DJ untuk menjadi seorang profesional.
Pada bulan November 2019, untuk menunjukkan keterikatannya pada kehidupan paralel sebagai penyiar, dalam sebuah pertemuan di Vatikan, dia meminta Paus Fransiskus untuk memberkati headphone-nya.
| Kumpulan Ucapan Selamat Hari Raya Galungan 2025 Disertai Doa Penuh Makna |
|
|---|
| Profil Marcus Rashford, Pemain Barcelona yang Kini Mulai Dilirik Chelsea |
|
|---|
| Moises Caicedo, Anak Miskin dari Ekuador yang Kini Jadi Pemain Termahal Chelsea |
|
|---|
| Komjen Suyudi Ario Seto, Pati Polri Duduki Jabatan Sipil, Sempat Digadang Sebagai Calon Kapolri |
|
|---|
| Profil Mayjen TNI Agustinus Purboyo, Danseskoad Akmil 92 dari Kavaleri Jebolan King's College London |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Pastor-Guilherme-Peixoto.jpg)