Pesawat Jatuh
VIRAL Pesawat Jatuh Hingga Buat Panik Warga, Ini Penjelasan Kadispenau
Beredar di media sosial video yang memperlihatkan sebuah pesawat terjun bebas saat mengudara di langit Jakarta
Penulis: Istiqomah Kaloko | Editor: Array A Argus
TRIBUN-MEDAN.COM – Beredar di media sosial video yang memperlihatkan sebuah pesawat terjun bebas saat mengudara.
Dalam narasi yang beredar, pesawat itu disebut jatuh di Jakarta.
Momen saat pesawat tampak kehilangan tenaga dan terjun bebas saat mengudara tersebut direkam oleh salah satu warga dan kini video tersebut viral di media sosial.
Dalam video yang diunggah akun TikTok @sedulurkicauchan, terlihat pesawat di langit yang bergerak ke arah bawah.
Baca juga: Jadi Ketua Umum PSI, Ternyata Kemeja Kaesang Sarat Makna, Harganya Kisaran Rp77 Ribu-Rp184 Ribu
Terdengar dalam rekaman tersebut perekam video panik melihat insiden yang terjadi di langit Jakarta tersebut.
"Jatuh pesawatnya tuh. Jatuh itu, eh jatuh pesawat noh. Wah jatuh noh. Serius, serius, nggak bohong. Ke sana-ke sana, meledak kali tuh. Jatuh, jatuh ke sana, noh noh noh. Jatuh beneran," ujar perekam dengan panik.
Pada video tersebut tak terlihat jelas jenis apa pesawat itu, namun tertulis keterangan waktu bahwa insiden itu terjadi pada Rabu (27/9/2023).
“Detik-detik pesawat jatuh di Jakarta,” isi narasi dalam keterangan unggahan itu.
Baca juga: Mie Gacoan Jalan Sisingamangaraja Sudah 5 Kali Digeruduk Ormas, Ngotot Minta Mengelola Parkir
Hingga berita ini ditulis, video yang menarasikan pesawat jatuh itu sudah ditontonn lebih dari 4 juta tayangan, 100 ribu suka, dan ribuan komentar.
“Td sy jg liat di daerah t abang ..kisaran daerah cideng jati baru..kyk nya ada sesuatu itu..,” tulis @user7772497658718.
“Itu bukan jatuh itu manufer spin solo jadi kek kehilangan kendali,” tulis @inisial_f1234.
“Eh ini yang pas siang aku juga lihat pesawat nya udah miring miring aku kira cuman mau mendarat,” tulis @bolopusat088.
“Lah tadi ada pesawat nya lewat tapi dia itu kek ada asap kek begitu,” tulis @nakama6378.
Baca juga: Pria Ini Mendadak Kaya Raya, Dapat Rp 10 Miliar Imbas Proyek Underpass, Tapi Ngaku Masih Kurang
“Dlu wktu sd prnah liat psawat jtuh gini, kepikiran sampe bbrp hari. trus bbrp hari kmudian ada ultah TNI trus bnyk yg trjun pyung. bru ngeh cm latihan,” tulis @clktv.
Menanggapi video viral itu, Kepala Dinas Penerangan TNI AU Marsma TNI R Agung Sasongkojati membantah video viral pada Rabu (27/9/2023) yang dinarasikan sebagai pesawat jatuh di Jakarta.
Dilansir dari Tribunnews, Agung mengatakan bahwa pesawat tersebut tidak jatuh.
"Tidak (jatuh)," kata Agung dikutip Tribun Medan dari Tribunnews.com pada Kamis (28/9/2023).
Baca juga: SOSOK Panji Bagas Dwiprakoso, Mantu Sandiaga Uno Punya Profesi Mentereng di AS, Beri Mahar Fantastis
Lebih lanjut Agung menjelaskan pesawat tersebut merupakan pesawat aerobatik TNI AU yang sedang latihan di atas Monas tadi siang.
"Itu pesawat aerobatik TNI AU latihan diatas monas tadi siang," ungkap Agung.
"Itu pesawat aerobatik sedang berlatih di atas monas saat TNI Fair," sambungnya.(cr31/tribun-medan.com)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/viral-video-pesawat-jatuh.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.