Siswa SPN Meninggal

Jasad Siswa SPN Polda Lampung Akan Diautopsi di Ulang Medan, Keluarga Curiga Banyak Luka di Tubuhnya

ubuh Advent terdapat luka yang memanjang di pelipis dan dagu, luka di bibir atas, dua memar membiru di bawah dada, dan luka bergaris sebelah kanan.

Editor: Satia
TribunSumsel/facebook Temanaso Ndruru
Siswa SPN Polda Lampung yang meninggal diduga karena kelelahan 

Dalam unggahan di Facebooknya itu, Mutiara menyebut siswa SPN Polda Lampung yang meninggal dunia itu adalah adiknya, yang baru 3 minggu masuk pendidikan Bintara Polri.

Mutiara meminta agar kasus kematian adiknya yang tidak wajar tersebut segera diusut tuntas.

"Bantu viralkan, Baru 3 minggu masuk pendidikan Bintara Polri di POLDA Lampung, adk saya meninggal tidak wajar,"

"Dengan luka robek dan lebam di sekujur tubuh," tulis Mutiara J Waruwu.

Baca juga: RATU NARKOBA Aceh Sesumbar Pamer Gaya Hedon Dikira Istri Pejabat, Kini Ditangkap Polisi

"Patut diduga meninggal akibat kekerasan dan Mohon bantuan teman2 utk mem viralkan kejadian ini, ini sgt kejam tak berperilaku kemanusian,"

"Semoga terungkap dengan terang-benderang!" sambungnya.

Polisi Periksa 30 Orang Saksi

Kasus meninggalnya siswa sekolah polisi negara (SPN) Polda Lampung Advent, pihak kepolisian memeriksa 30 orang yang terlibat.

Meninggalnya Advent dinilai janggal oleh pihak keluarga.

Pasalnya, keluarga menemukan ada bekas luka di tubuh korban.

Kapolda Sumut Irjen Pol Agung Setia Imam Effendi membuka pendidikan Bintara Polri gelombang kedua SPN Polda Sumut, di Lapangan SPN Hinai, Desa Suka Jadi, Kecamatan Hinai, Kabupaten Langkat, Selasa (25/7/2023).
Kapolda Sumut Irjen Pol Agung Setia Imam Effendi membuka pendidikan Bintara Polri gelombang kedua SPN Polda Sumut, di Lapangan SPN Hinai, Desa Suka Jadi, Kecamatan Hinai, Kabupaten Langkat, Selasa (25/7/2023). (Istimewa)

Atas kejadian ini, Polda Lampung membentuk tim khusus untuk mengusut kasus kematian Advent.

Terbaru, Polda Lampung juga memeriksa sebanyak 30 orang untuk dimintai keterangan karena dinilai terlibat dalam peristiwa yang terjadi.

Hal ini diungkapkan oleh Kabid Humas Polda Lampung, Kombes Umi Fadilah Astutik.

"Polda Lampung telah membuat tim khusus, menindaklanjuti peristiwa meinggalnya siswa di SPN Polda Lampung," ujar Umi dilansir TribunBengkulu.com dari KompasTV, Selasa (22/8/2023).

Baca juga: Dahsyatnya Amalan Ayat Kursi, Berikut 10 Keistimewaan yang Terkandung di Dalamnya

"Saat ini kami telah melakukan beberapa pemeriksaan dengan sekitar 30 orang dimana orang-orang ini adalah mereka yang saat peritiwa itu terjadi mengetahui hal tersebut," ungkapnya

Sumber: Tribun Medan
Halaman 3/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved